Laman

Selasa, 29 Maret 2016

OL DRAKE




Lahir pada 28 Maret 1984 di Huddersfield, West Yorkshire, Inggris, dengan nama lengkap Oliver Michael Drake.

Drake dan adiknya, Matt Drake, dibawa ke dalam lingkungan musik, dengan musik-musik dari Camel, Guns N’ Roses dan The Jimi Hendrix Experience. Ayah Drake, Tony, bermain gitar dari usia muda dan bermain di banyak band lokal. Matt, setelah menerima pelajaran gitar klasik saat muda, mendapatkan gitar listrik Fender tiruan sebagai hadiah ulang tahun, dan juga menjadi penggemar Metallica dan gitar, Ol tergerak oleh lagu-lagu itu dan gitar. Matt menunjukkan Ol jalan heavy metal dengan mengenalkannya pada musik Metallica. Drake, yang saat itu berusia 16 tahun, meminjam gitar Matt saat mampu dan mempelajari gitar sendiri.

Saat Drake mencapai kampus musik, dia membangun ketertarikan dalam teori musik, musik jazz dan klasik, yang makin membuka permainan dan perkembangannya pada gitar. Dia juga membangun ketertarikan dan keterampilan pada permainan drum.

Dia menghabiskan beberapa tahun mempelajari tablatur gitar dari mayoritas katalog Annihilator, Jeff Waters, terkesan dengan pekerjaannya, mendedikasikan sebuah laman di situs Annihilator untuk tablaturnya.

Drake muncul di proyek solo bassis The Berzerker, Sam Bean, The Senseless, tampil sebagai gitaris tamu pada lagu “Promise”.

Pada September 2009, Schmier dari Destruction meminta Drake untuk menggantikan gitaris mereka, Mike Sifringer, yang mengalami patah jari memaksa Destruction untuk mencari pengganti sementara, untuk penampilan mereka di Caos Emergente Festival di Portugal.

Di UK’s Sonisphere Festival di Knebworth pada 2010 Ol bergabung dengan comedian Tim Minchin di atas panggung untuk lagunya “Rock N Roll Nerd”.

Ol muncul sebagai tamu di album 2011 Destruction, Day of Reckoning menyatakan bahwa itu adalah “Sebuah pengalaman yang tidak akan pernah saya lupakan”. Pada 29 Juni 2011 diungkapkan bahwa kontribusi solonya di album itu adalah: "The Price" (1:09-1:20, 2:09-2:15 and 2:23-2:29), "Devil's Advocate" (3:08-3:21), "Sorcerer of Black Magic" (2:36-3:14), "Sheep of the Regime" (4:06-fade) and "Stand Up and Shout (Dio Cover)" (1:25-1:52 and 2:28-end).

Pada Mei 2012, Ol dinominasikan di “Dimebag Darrell Shredder” Award sebagai bagian dari Metal Hammer Golden Gods Awards.


Pada 2000, Matt Drake dan Ben Carter bersama untuk membentuk sebuah band cover. Saat Drake sudah mahir sebagai gitaris pada saat ini, mereka memintanya untuk bergabung dengan band. Setelah bassis Mike Alexander bergabung, mereka memainkan banyak pertunjukan bersama selama beberapa tahun berikutnya.

Setelah sekolah Matt Drake dan Carter akan bersama-sama dan memainkan lagu-lagu metal kegemaran mereka, terutama lagu-lagu Metallica. Latihan bertempat di sebuah gereja tua di Honley. Drake datang pada suatu hari dan terkesan betapa keras dan bertenaganya saat itu, tidak pernah memainkan musik secara live sebelumnya. Setelah berbulan-bulan berlatih, Drake telah mempelajari beberapa solo Metallica, dan bertanya jika dia bisa bergabung. Dari latihan bersama pertama dia sangat tertarik masuk band, dan dia tahu apa yang ingin dia kerjakan.

Terinspirasi oleh James Hetfield, orang tua Drake mengantarkannya menyeberang UK untuk mencari sebuah gitar ESP Explorer. Dia memutuskan ini bukan gitar buat dia, dan mantap dengan BC Rich Jr V. Dia menggunakan BC Rich untuk setiap pertunjukan sejak saat itu, meminjam gitar Ibanez ayahnya sebagai pendukung.

Mereka bermain secara live di wilayah lokal dibawah nama Metal Militia, Drake berperan sebagai gitaris utama, walauoun setelah tiga atau empat tahun, hal ini makin menumbuhkan minta untuk band, memaksa mereka pada akhirnya untuk membentuk Evile pada 2003. Lagu-lagu asli ditampilkan selama pertunjukan, dengan hasil yang positif.

Pada 2004, mereka membentuk Evile. Mereka merekam sebuah EP All Hallows Eve pada 2004 (yang berisi sebuah trek instrumental oleh Drake berjudul “Torment”) dan sebuah demo, Hell Demo pada 2006. Kemudian, band teken kontrak dengan Earache Records dan merekam album debut mereka, Enter the Grave, diproduseri oleh Flemming Rasmussen. Dia juga bertanggung jawab untuk membuat konsep artistic album untuk Enter the Grave.

Drake memainkan dan didukung Moser Custom Shop Guitars, Randall Amplifiers, Ernie Ball Strings dan Homebrew Electronics Pedals.

Dia memainkan semua gitar solo dengan Evile, dengan pengecualian solo dalam “We Who Are About to Die” dan dua solo di “Long Live New Flesh”, yang dimainkan oleh adiknya.

Pada 19 Nopember 2008, saat melakukan tur di Eropa dengan Satyricon, Drake pingsan karena masalah kesehatan. Rahangnya retak dan  di sisibwah dagunya terbelah. Evile terpaksa membatalkan pemunculan mereka di sisa tur. Kemudian dia harus menjalani penutupan rahang dengan jahitan selama dua minggu untuk penyembuhan.

Pada 30 Agustus 2013 diumumkan bahwa dia meninggalkan Evile karena menjadi tidak tertarik dengan jadwal band/tur, dia mengatakan: “saya mencapai titik dimana saya menginginkan sebuah keluarga/anak-anak, penghasilan yang tetap dan pasti dan segalanya yang berhubungan, dan dalam hal masalah pribadi saya, pemasukan band dari tur dan ketidakpastian, dalam keadaaan yang saya rasakan mereka akan melanjutkan, telah menjadi tidak nyaman dengan cara yang saya rasakan dan apa yang saya inginkan/perlukan.”

“Permintaan maaf yang besar pada semua orang untuk kekecewaanini, tapi saya harus melakukan apa yang masuk akal bagi saya. Saya tidak berhenti menulis atau bermain; saya memiliki rencana untuk terus rekaman dan menulis musik saya sendiri (proyek solo, membuat lagu/rekaman umum dll), saya hanya tidak ingin melakukan tur dll.”

Pada Desember 2013 diumumkan bahwa Ol Drake memulai rekaman dan akan merilis album debut solonya pada 2014 dibawah Earache Records berjudul Old Rake. Pada Maret 2014 dia berkolaborasi dengan drummer Skindred Arya Goggin juga Eddy Temple-Morris, produser dubstep Rednek dan grime rapper Beaupierre di sebuah proyek yang didukung Jagermeister UK bernama “REABO”.

Pada 20 Desember 2013, Drake mengumumkan dia telah teken kontrak dengan Earache Records/Century Media dengan James Murphy (Death, Testament, Obituary), me-mix album. Rekaman debutnya, berjudul “Old Rake” dirilis pada 22 Juni di Eropa, dan 23 Juni di Amerika Utara. Para tamu di album ini antara lain Gary Holt (Exodus, Slayer), James Murphy, dan Josh Middleton (Sylosis). Mike Heller (Malignancy, Fear Factory, System Divide) memainkan drum di keseluruhan album.

Drake menyebut para gitaris seperti Jeff Waters, Marty Friedman, Kirk Hammett, Alex Skolnick, Dimebag Darrell, Chuck Schuldiner, Jimi Hendrix, Slash dan Andrew Latimer sebagai pengaruh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...