Laman

Sabtu, 19 Desember 2015

TOMMY THAYER




Dilahirkan dengan nama Thomas Cunningham Thayer pada 7 November 1960 di Portland, Oregon, dan tumbuh di wiliyah pinggiran kota Beaverton, Oregon. Ibunya Patricia Thayer (Cunningham) adalah seorang violinis dan penyanyi yang terlatih, dan ayahnya James Thayer adalah seorang pengusaha, pimpinan komunitas dan pensiunan Brigadir Jenderal di US Army.

Sejak dini, Thayer dibesarkan di keluarga musical dengan 3 kakak lelaki dan 1 kakak perempuan yang menyukai musik klasik hingga The Beatles dan musik pop klasik 1960an lainnya. Kesukaan Thayer akan band hard rock 70an membawanya mulai bermain gitar listrik di usia 13 tahun. Setelah lulus dari Sunset High School di tahun 1978, Thayer bermain di banyak band garasi lokal dan klub, kemudian membentuk grupnya sendiri dengan teman sekelasnya di SMA Jaime St. james, yang kemudian mengambil nama Black ‘n Blue.


Terbentuk di bulan November 1981, Black ‘n Blue manggung beberapa kali di wilyaha Portland selama 1 tahun sebelum pindah ke Southern California di awal tahun 1983. Black ‘n Blue dengan cepat mendapatkan kesuksesan sebagai band tingkat atas di klub rock Hollywood, dan dalam 6 bulan menandatangani kontrak rekaman besar dengan Geffen Records.

Band pergi ke Jerman di awal 1984 untuk bekerja dengan produser Scorpions Dieter Dierks, merilis album Black ‘n Blue di bulan Agustus 1984, menampilkan lagu “Hold on to 18” dan “School of Hard Knocks,” keduanya ditulis bersama oleh Thayer dan St. James. Album berikut yang diproduseri Bruce Fairbairn, Without Love dirilis di tahun 1985 dengan Thayer, St. James dan Jimm Vallance menulis bersama “Miss Mystery.” Setelah melakukan tur selama 2 bulan sebagai aksi pembuka untuk Kiss di musim gugur 1985, Black ‘n Blue menyewa bassis Kiss Gene Simmons untuk memproduseri album studio band berikutnya, Nasty Nasty, yang dirilis di tahun 1986 dan In Heat di tahun 1988. Geffen kemudian secara tiba-tiba mengeluarkan band di akhir 1988.


Walaupun bukan lagi anggota permanen band, Thayer tampil secara periodik dengan anggota asli lainnya dari Black ‘n Blue untuk reuni dan konser amal. Di bulan Oktober 2010, band dilantik ke dalam Oregon Music Hall of fame di Portland, dengan kelima anggota lineup klasik (termasuk Thayer) hadir.

Di tahun 1989, Thayer ikut menulis lagu dengan Gene Simmons dan memainkan gitar sesi pada demo lagu untuk rilisan Kiss di tahun 1989, Hot in the Shade, yang menyertakan lagu Simmons dan Thayer, Betrayed dan The Street Giveth, The Street Taketh Away. Pada tahun yang sama, Thayer merekam trek gitar untuk penyanyi-penulis lagu Teresa Straley dan kespekatan rekaman produser Pat Regan dengan Reprise Records.

Thayer ikut memproduseri dan bermain gitar di album Doro Pesch rilisan Polygram Records di tahun 1991, Doro. Di tahun 1992, Thayer ikut band rock Los Angeles Shake the Faith dan merekam album America the Vioent, yang dirilis di Jepang di tahun 1994. Thayer membujuk jurnalis Hunter S. Thompson untuk menciptakan tata sampul asli untuk album itu.


Di tahun 1994 Gene Simmons dan Paul Stanley menyewa Thayer untuk bekerja paruh waktu di buku mereka Kisstory, yang membawa ke proyek lainnya dan akhirnya berperan penuh dengan Kiss. Kerja Thayer untuk Stanley & Simmons dimulai dengan melakukan pekerjaan seperti mengecat rumah Stanley dan membersihkan gudang Simmons. Thayer memanajeri tur 1995 Wordwide Kiss Convention dan koser Kiss MTV Unplugged. Dalam persiapan untuk Alive/Worldwide Tour Kiss 1996, Thayer bekerja dengan gitaris Ace Frehley dan drummer Peter Criss, untuk membantu mereka mempelajari ulang bagian gitar dan drum asli mereka dari 1970an. Thayer bekerja sebagai produser dan editor rilisan video dan film Kiss antrara lain: Kiss, The Second Coming di tahun 1998, Detroit Rock City rilisan New Line Cinema di tahun 1998, dan acara tv bayar per tayang, The Last Kiss di tahun 2000.

Tahun 2002 dan dengan meningkatnya ketidakpastian keterlibatan Ace Frehley di band, Thayer bersiap untuk penampilan Kiss acara penutupan 2002 Winter Olympics di Salt Lake City untuk mengisi gitar utama jika diperlukan. Satu bulan kemudian Thayer menerima panggilan dan memakai tat arias Spaceman untuk kali pertama, masuk dan tampil di panggung dengan Kiss di konser pribadi di Trelawny, Jamaica. Beberapa pemunculan di tv menyusul di tahun 2002 antara lain pertunjukan ulag tahun ke 50 Dick Clark’s American bandstand di ABC dan That 70s Show di Fox.

Di tahun 2003 Thayer dan Kiss bersatu dengan Melbourne Symphony Orchestra yang berjumlah 70 orang (semua dengan tata rias Kiss) untuk konser di Telstra Dome di Melbourne Australia. Direkam dan difilmkan di hadapan 40.000 penggemar, CD dan DVD Kiss Symphony:Alive IV dirilis ke seluruh dunia kemudian di tahun itu. Thayer memproduseri DVD laris 2x platinum, Rock the Nation Live, dirilis pada Desember 2004.


Sonic Boom, adalah album studio Kiss pertama dalam 11 tahun yang dirilis pada Oktober 2009, debut di No. 2 di Billboard. Thayer ikut menulis 3 buah lagu di rekaman itu, antara lain debut vokal utama di lagu “When Lightning Strikes.”

Sebuah album studio Kiss baru, Monster, dirilis pada Oktober 2012 debut di No. 3 di Billboard. Thayer ikut menulis 10 lagu dan menyanyikan vokal utama di “Outta This world.” Selama promo di New York City di awal Oktober Kiss tampil di Late Show with David Letterman dan Good Morning America. Kiss melakukan Monster Tour mereka dengan Kiss Kruise II di Gulf of Mexico pada 31 Oktober hingga 4 November dan berlanjut dengan 6 stadion dan arena di Amerika Selatan hingga 18 November.

Gitar model signature Epiphone Les Paul milik Thayer “Spaceman” secara resmi dirilis pada 1 Januari 2013. Di bulan Oktober, Epiphone mengumumkan sejumlah 1000 gitar terjual.

Thayer dipilih menjadi Dewan Kehormatan di Pacific University di Forest Grove, Oregon, di bulan Sepetmber 2005. Dia bekerja di dewan tersebut hingga tahun 2013.

Dari tahun 2006 hingga 2007, Thayer merancang alat musik baru untuk disumbangkan ke program band sekolah di Oregon. Di bulan Februari 2010, Thayer dan Kiss tampil di Extreme Makeover: Home Edition oleh ABC untuk membantu keluarga yang memerlukan alat musik untuk sekolah musik nirlaba mereka.

Thayer menyumbangkan semua royaltinya dari penjualan amplifier gitar Hughes & Kettner nya ke Children’s Hospital Los Angeles untuk mendukung keperluan penting dari anak-anak yang sakit dan cedera.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...