Laman

Kamis, 31 Desember 2015

SHAGRATH



Dilahirkan dengan nama Stiant Tomt Thoresen pada 18 November 1976 di Jessheim, Akershus, Norwegia.

Shagrath adalah salah satu anggota pendiri Dimmu Borgir, bersama dengan Silenoz dan Yjodalv. Shagrath beralih dari bermain gitar ke vokal untuk merubah sound band. Kontribusinya yag lain adalah bermain kibord, bass, dan drum; seperti yang dapat didengar di album For All Tid. Sejak kepergian Mustis di tahun 2009, Shagrath kembali bermain kibord selama rekaman Abrahadabra, tapi sekali lagi hanya menjadi voklais dengan masuknya Gerlioz ke dalam lineup tur band.


Shagrath juga bermain gitar dan drum di Fimbulwinter hingga band bubar di tahun 1994. Fimbulwinter merilis satu album, Servants of Sorcery, melalui Hot Records di tahun 1994. Shagrath juga bermain kibord di band black metal asal Norwegia lainnya bernama Ragnarok. Dengan Ragnarok dia merilis sebuah album. Sebuah band tidak terkenal lainnya adalah Starkness, sebuah proyek solo Shagrath. Dia juga gitaris ritem dari band heavy metal Chrome Division. Chrome Division merilis 4 buah album studio.


Shagrath juga menyukai karya tattoo. Tattoo ini antara lain kata Shagrath di perutnya, tattoo di lengan yang beragam yang menutupi lengannya juga ada di dada atasnya.

Dia menikah dengan istrinya Christina Fulton di tahun 2008, dan pasangan ini memiliki 2 orang putri bersama.


Di tahun 2009, Shagrath bergabung dengan King dan membentuk band Ov Hell. Di bulan Februari 2010 band ini merilis album pertama mereka berjudul The Underworld Regime.

Shagrath juga menjadi bintang tamu di sejumlah band, antara lain: Astarte, Diaz, Destruction, Kamelot dan Susperia.


Shagrath mengatakan tentang asal nama panggungnya: "Shagrath adalah sesosok iblis orc dari buku Lord of the Rings. Aku memilih nama ini beberapa tahun lagu, maka menjadi hal yang buruk sekali bahwa Lord of the Rings menjadi besar sekarang. Untungnya nama ini tidak mendapat banyak perhatian di film, maka hal ini tidak apa-apa. Namun karakter Shagrat-nya Tolkien bukan sesosok iblis, tapi komandan orc di Cirith Ungol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...