Laman

Jumat, 25 November 2016

HENJO RICHTER




Dilahirkan dengan nama Henjo Oliver Richter pada 24 November 1963 di Hamburg, Jerman Barat.

Henjo adalah musisi otodidak dan mulai bermain gitar di usia 13 tahun. Dia seorang veteran di skena heavy metal Jerman, tapi Gamma Ray adalah band besar pertamanya. Dia bergabung dengan mereka sebagai pengganti untuk gitaris Dirk Schlachter (yang beralih alat musik ke bass) di album Somewhere Out in Space (1997). Namun, di pertengahan 1980an, Henjo adalah anggota band heavy metal Rampage, menggantikan Rolan Grapow.


Di tahun 2001, Henjo dipekerjakan oleh Tobias Sammet untuk bermain gitar di proyek Avantasia-nya. Dia juga digosipkan mendapatkan tawaran sebagai gitaris untuk mantan bandnya Hansen, Helloween untuk album mereka Rabbit Don’t Come Easy menyusul kepergian gitaris mereka Roland Grapow.


Di tahun 2005, Henjo dipaksa untuk meninggalkan tur Gamma Ray untuk album mereka Majestic setelah cedera karena jatuh dari tangga di sebuah ferry yang pergi antara Swedia dan Finlandia. 


Kasperi Heikkinen menggantikan Henjo Richter untuk sejumlah petunjukan yang terjadwal di Jerman dan Republik Ceko di bulan Maret 2010 karena Henjo beristirahat pada 16 Maret 2010 karena retinal detachment.

Di tahun 2011, dia mendapatkan kecelakaan sepeda dan mengalami patah tiga tulang rusuk dan tulang belakangnya.

Henjo Richter bersama rekan seband Gamma Ray drumer Michael Ehre mendirikan sebuah band baru, Unity. Unity sudah teken kontrak dengan Steamhammer/SPV dan kini tengah mengerjakan album debut mereka yang direncakan akan dirilis pada awal 2017.


Selain mereka berdua, Unity terdiri dari Gianba Maneti (vokal), Stef E (gitar), Jogi Sweers (bass) dan Sascha Onnen (kibord), semuanya adalah para musisi yang sudah dikenal oleh para penggemar dengan band milik Ehre, Love.Might.Kill..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...