Dilahirkan
dengan nama Sarah Jane Ferridge pada 25 Februari 1977 di Forest Gate, East
Lodon, Inggris, lebih dikenal dengan nama panggungnya Sarah Jezebel Deva,
adalah seorang vokalis Inggris. Dia adalah vokalis wanita di Cradle of Filth
selama 14 tahun dan juga mengomandani bandnya sendiri, Angtoria.
Deva
dibesarkan di East Ham, London dan memiliki dua orang kakak tiri perempuan dan
tiga kakak tiri lelaki. Dia memiliki masa anak-anak yang sulit dan terguncang,
meninggalkan rumah saat dia berusia sembilan tahun. Ibu baptisnya sangat
mempengaruhi hidupnya, membawanya ke jalan musik.
Karir Deva
bermula pada usia 11 tahun di Queen’s Theatre, Hornchurch, Essex. Sebuah cover
dari “Sumertime”-nya Sublime adalah penampilan pertamanya di sebuah band live
dan sama sekali tidak berlatih, dia tampil sekali lagi disana pada usia 13
tahun. Deva mulai menulis liriknya sendiri dan kemudian merekam sebuah demo 8
lagu di console milik temannya. Band pertamanya bernama Mad Dog, sebuah grup
punk dimana dia adalah co-vokalis. Dia hanya melakukan satu pertunjukan dengan
band itu, di Tunbridge Wells, Kent, mendukung band punk legendaris 999. Paul
Allender dan Dani Filth, pendiri dari band extreme metal Cradle of Filth,
kemudian bertemu dengan Deva melalui teman bersama mereka.
Setelah
meninggalkan Cradle of Filth pada tahun 2009, Deva memulai proyek solo atas
namanya sendiri dengan Ken Newman dan mendapatkan sebuah kesepakatan dengan
perusahaan rekaman kecil Inggris. A Sign of Sublime dirilis pada 15 Februari
2010. Sebuah tur ke Eropa dan UK mengikutinya dengan sebuah penampilan di Femme
Metal Festival.
Setelah
beberapa masalah dengan label itu, Deva meninggalkan perusahaan rekaman dan
bergabgung dengan Dan Abela, seorang musisi dan produser. Bersama, mereka
menulis bersamaThe Corruption of Mercy setelah menandatangani kontrak rekaman 3
album dengan Listenable Records pada Maret 2011.
Selain itu,
Deva banyak terlibat dengan proyek-proyek lain, seperti: Creation’s Tears
(Methods to End It All), The Kovenant (Nexus Polaris), Tulus (Mysterion),
Therion (Vovin, Crowning of Atlantis, Live in Midgard, Celebrators of
Becoming), Graveworm (Underneath the Crescent Moon), dan masih banyak lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar