Laman

Selasa, 23 Februari 2016

BRAD WHITFORD




Dilahirkan dengan nama Bradley Ernest Whitford pada 23 Februari 1952 di Winchester, Massachusetts. Dia dikenal sebagai gitaris ritem untuk Aerosmith.

Whitford lulus dari Reading Memorial High School pada tahun 1970. Setelah belajar di Berkelee College of Music, Whitford bermain di band-band lokal Cymbals of Resistance, Teapot Dome, Earth, Inc., dan akhirnya sebuah band bernama Justin Thyme sebelum bergabung dengan Aerosmith pada 1971, menggantikan gitaris asli Ray Tabano. Aerosmith menjadi salah satu band paling sukses pada 1970an. Namun, menyusul serangkaian album yang kurang sukses pada akhir 1970an, Whitford meninggalkan band pada 1981 untuk mengerjakan proyeknya sendiri dengan penyanyi Derek St. Holmes, bernama sederhana Whitford/St. Holmes. Proyek ini dibubarkan setelah sebuah album self-title tunggal yang dirilis pada 1981 (Namun, Whitford/St. Holmes melakukan reuni untuk tur tahun 2015. Sebuah CD susulan berjudul “REUNION” dijual pada pertunjukan ini).


Whitford secara singkat melakukan tur dengan The Joe Perry Project, yang menampilkan mantan rekan seband di Aerosmith, Joe Perry, sebelum baik Perry dan Whitford bergabung kembali dengan Aerosmith pada 1984. Pada pertengahan-akhir 1980an, semua anggota band menyelesaikan rehabilitasi narkoba, termasuk Whitford, yang menyelesaikan program untuk melawan kecanduan alkoholnya. Whitford tetap sober hingga hari ini dan berlanjut sebagai kekuatan aktif dalam Aerosmith.

Whitford juga bertindak sebagai produser untuk band Boston terkenal, The Neighborhoods, yang dipimpin oleh seorang penggemar berat Aerosmith, David Minehan. Saat pada tahun 1994, Whitford terpaksa pergi mendadak di pertengahan tur Asia karena anggota keluarganya sakit, Minehan diterbangkan ke Jepang dimana dia mengambil tempat Whitford untuk beberapa hari hingga Whitford kembali.


Whitford melewatkan permulaan tur musim panas Aerosmith tahun 2009 setelah mendapatkan operasi sebagai akibat cedera kepala yang diderita saat keluar dari mobil Ferrarinya, bergabung dengan tur setelah satu bulan.

Pada 2010, Whitford diumumkan sebagai salah satu gitaris yang ambil bagian di tur Experience Hendrix, memainkan lagu-lagu yang dimainkan dan terinspirasi oleh Jimi Hendrix bersama dengan para musisi lain seperti Joe Satriani, Sacred Steel, Jonny Lang, Eric Johnson, Kenny Wayne Shepherd, Ernie Isley, Living Colour, Hubert Sumlin, Chris Layton, dan bassis Billy Cox.


Bersama dengan sesama gitaris Aerosmith Joe Perry, Whitford dimasukkan dalam buku Guitar World, The 100 Guitarists of All Time pada tahun 2007.

Pada tahun 2013 bermain bersama Buddy Guy, Steven Tyler dan Joe Perry di Evil Twin.

Pada November 2015, Whitford/St. Holmes melakukan reuni untuk tur 10 pertunjukan.

Disaat Joe Perry adalah gitaris Aerosmith yang lebih dikenal dan penulis lagu utama band dengan Steven Tyler, Whitford telah membuat kontribusi signifikan kepada repertoire band selama bertahun-tahun. Ini termasuk ikut menulis hit Aerosmith “Last Child” juga beberapa lagu-lagu terberat Aeoromith: “Nobody’s Fault” dan “Round and Round”, dan bermain gitar utama pada “sick as a Dog” dan “Back in the Saddle” (dimana Perry memainkan bass enam senar), “Last Child”, dan pada balada “You See Me Crying” dan “Home Tonight”. Saat Aerosmith kembali pada akhir 1980an, Whitford terus untuk ikut menulis lagu-lagu seperti “Permanent Vacation” dan “Voodoo Medicine Man”, dan sesekali memainkan gitar utama pada beberapa lagu di rekaman selanjutnya.

Berkenaan dengan perannya yang lebih sedikit dalam proses penulisan lagu band, Whitford mengatakan, “Saya tidak menganggap diri saya sebagai penulis yang poduktif. Saya dapat menulis musik dengan orang lain jika mereka adalah penulis lagu yang lebih bagus dari saya. Saya benar-benar tidak dapat menciptakan lagu. Hal yang sangat sulit yang saya lakukan. Itulah sebabnya orang yang dapat melakukannya hanya sedikit dan sangat berbeda. Saya bukan orang dengan tipe seperti itu. Lebih dari seorang pemain gitar, lebih dari jenis orang yang memiliki cukup riff dan ide untuk menulis sebuah lagu. Tapi untuk menulis lirik dan datang dengna melodi untuk lirik itu, itu tidak akan terjadi.”

Kata penyanyi Aersomith Steven Tyler tentang kedua gitaris, “Joe adalah seorang otodidak dan permainannya datang dari emosi yang mentah. Bukan berarti Brad tidak seperti itu, tapi gaya permainnya lebih sekolahan.”

Lagu-lagu Aerosmith berikut memiliki kredit penulisan yang diberikan kepada Brad Whitford
  1. "Round And Round" dari Toys in the Attic
  2. "Last Child" dari Rocks
  3. "Nobody's Fault" dari Rocks
  4. "Kings and Queens" dari Draw the Line
  5. "The Hand That Feeds" dari Draw The Line
  6. "Shela" dari Done with Mirrors
  7. "The Hop" dari Done With Mirrors
  8. "Permanent Vacation" dari Permanent Vacation
  9. "The Movie" dari Permanent Vacation
  10. "Hoodoo/ Voodoo Medicine Man" dari Pump
  11. "Krawhitham" dari Pandora's Box
  12. "Soul Saver" dari Pandora's Box
  13. "Circle Jerk" dari Pandora's Box
  14. "Beautiful" dari Music From Another Dimension!
  15. "Street Jesus" dari Music From Another Dimension!
  16. "Lover Alot" dari Music From Another Dimension!
  17. "Can't Stop Lovin' You" dari Music From Another Dimension!
Whitford juga muncul sebagai bintang tamu di beberapa media lain:

·         Whitford muncul di Guitar Hero: Aerosmith sebagai gitaris. Dia juga seorang karakter yang dapat dimainkan.

·         Pada tahun 2011 Whitford menjadi bintang tamu di episode Storage Wars-nya A&E “Hang ‘Em High Desert” bersama dengan kolektor Barry Weiss memberikan penilaian pada 2 buah vintage gitar dan sebuah amplifier.

·         Pada tahun 2012 Whitford berkontribusi pada album Joe Bonamassa, Driving Towards the Daylight pada beberapa lagu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...