Laman

Minggu, 21 Februari 2016

ROGER STAFFELBACH




Dilahirkan pada 19 Februari 1972 di Sursee, Swiss. Pada usia 17 tahun dia mulai belajar untuk memainkan trumpet, yang dia lanjutkan hingga berusia 14 tahun. Telah menjadi penggemar musik rock dari usia dini, dia kemudian beralih ke gitar setelah mendengar “Trilogy”-nya Yngwie Malmsteen. Satu tahun kemudian, dia mulai bermain dalam band.


Pada tahun 1990, Staffelbach belajar dan mengambil pelajaran di Jazz School di Lucerne. Disinilah dia bertemu dengan Vitalij Kuprij, saat Vitalij bermain piano di sebuah bar di kota asal Staffelbach. Tiga harti kemudian, Artension terbentuk, walaupun masih dengan nama, “Atlantis Rising”. Mereka memainkan beberapa pertunjukan di Swiss, dan merekam dua buah demo pada tahun 1993 dan 1994. Staffelbach lebih lanjut belajar di G.I.T. di California pada 94/95, belajar dengan nama-nam besar seperti T.J. Helmerich dan Tom Kolb. Disanalah dia bertemu Mike Varney dari Shrapnel Records, yang menunjukan ketertarikannya dengan band setelah mendengar demo mereka.


Staffelbach tetap bersama dengan Artension dari awal, bermain pada semua rekaman mereka. Selain dengan Artension, Roger ambil bagian di beberapa proyek studio di wilayah Swiss.


Pada tahun 2007 Staffelbach membentuk Roger Staffelbach's Angel of Eden, sebuah band beraliran power metal bersama drumer Ramy Ali, kibordis Mistheria, dan vokalis Carsten "Lizard" Schulz. Band ini telah merilis sebuah album dengan judul The End of Never pada tahun 2007.


Staffelbach membentuk band power metal bernama Artlantica bersama dengan kibordis Mistheria, vokalis John West dan drumer John Macaluso. Artlantic telah merilis sebuah album dengan judul Across the Seven Seas pada tahun 2013.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...