Laman

Kamis, 18 Agustus 2016

SIB HASHIAN




Lahir pada 17 Agustus 1949 dengan nama John Thomas Hashian, adalah seorang pemain dram yang pernah bermain bersama band Boston. Dia mempunyai keturuna Armenia-Amerika dan saat ini tinggal di Lynnfield, Massachusetts.


Sib dipilih oleh pendiri Boston, Tom Scholz pada 1975 untuk menggantikan drumer orisinil Jim Masdea saat Epic Records meminta untuk mengganti Masdea saat rekaman. Sib bermain di album debut Boston dengan judul sama (1976), juga album berikutnya Don't Look Back (1978), walaupun bagian drum yang dia mainkan pada sebagian besar trek adalah transkrip not per not milik Masdea. Sib terlibat pada sesi awal album Boston, Third Stage, tapi kemudian diganti saat Masdea kembali.


Setelah meninggalkan Boston, Sib menuntut pimpinan band Boston, Tom Scholz untuk bagian royalti dan keduanya akhirnya ke pengadilan.

Dia juga drumer untuk album solo sesama anggota Boston Barry Goudreau, yang dirilis pada 1980. Album ini memperoleh kesuksesan dengan hit radio rock "Dreams".

Boston dan album Barry Goudreau adalah proyek mainstream terakhir yang dikerjakan Sib. Dia kemudian memiliki usaha salon, juga toko rekaman kecil. Dia kadang-kadang memainkan gig di wilayah Boston dengan mantan rekan 1 band, termasuk Goudreau, Fran Sheehan, dan juga mendiang Brad Delp, sebelum Brad Delp bunuh diri pada 2007.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...