Laman

Sabtu, 06 Agustus 2016

EDDIE OJEDA




Dilahirkan di New York City, NY, AS, pada 5 Agustus 1955. Dia memperoleh nama julukan "Fingers" saat sebuah show di Brewster, NY pada awal 80-an. Dia melukai jari manisnya saat membuka sebuah bagel sebelum naik panggung. Dia membebat jarinya dengan perban dan harus bermain malam itu. Perban itu tidak bertahan lama dan dia mengeluarkan darah dan mengalir ke neck gitar selama sisa pertunjukan. Saat turun dari panggung Dee Snider melihat jari dan tanggannya penuh dengan darah dan memanggilnya "Fingers" Julukan itu melekat sejak saat itu.

Sebagai seorang artis solo dan gitaris untuk grup legendaris bersertifikat emas dan platinum, Twisted Sister, Eddie mengambil pelajaran musik di Bronx Community College dan belajar gitar secara prifat kepada seorang gitaris, Alberto Valdez Blain, seorang murid Anders Segovia. Kontribusi musik Eddie dalam Rock N' Roll, dirangkum dalam sebuah buku, Who's Who in Rock 'N Roll. Sebagai seorang gitaris dan musisi, Eddie telah tampil dengan grup-grup terkenal di lebih dari 9.000 show di teater, arena, dan stadion di seluruh dunia. Eddie telah berbagi panggung dengan artis-artis legendaris seperti Iron Maiden, Dio, ZZ Top, Whitesnake, Motorhead, Yes, AC/DC dan lain-lain. 14 album yang menampilkan Eddie Ojeda sebagai gitaris utama dengan Twisted Sister tersedia di label besar yang berbeda-beda. Album-album itu telah menghasilkan 25 rekaman emas dan platinum untuk penjualan di seluruh dunia. Juga terdapat 5 DVD yang tersedia dari penampilan live di seluruh dunia.



Pada 2006, Eddie merilis album solo pertamanya berjudul Axes 2 Axes yang menampilkan trek dengan para legenda rock seperti Ronnie James Dio, Joe Lynn Turner, Dee Snider, Joe Franco, Rudy Sarzo, Terry Ilous dan Chris McCarvill. Pada September 2006, Eddie juga merilis sebuah DVD instruksi gitar juga merilis video solo dari lagu klasik The Beatles, Eleanor Rigby, yang diambil dari album solonya. Lagu ini menampilkan Dee Snider dari Twisted Sister pada vokal utama. Sejak reuni dengan Twisted Sister pada 2003, dia telah tampil di 23 negara menjadi penampil utama di festival-festival rock terbesar di dunia dengan penonton sejumlah 25.000 hingga 80.0000 orang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...