Laman

Sabtu, 13 Agustus 2016

MARK KNOPFLER




Dilahirkan di Glasgow, Skotlandia, pada 12 Agustus 1949 dengan nama lengkap Mark Freuder Knopfler, merupakan seorang penyanyi-penulis lagu, gitaris, produser rekaman, dan komposer musik film asal Inggris. Dia dikenal sebagai gitaris utama, penyanyi utama, dan penulis lagu untuk band rock Dire Straits, yang dia bentuk bersama sang adik, David Knopfler, pada 1977.

Sejak Dire Straits bubar pada 1995, Mark telah merelam dan menghasilkan 8 album solo, dan seperti band terdahulunya, menghasilkan banyak lagu hit. Dia telah menciptakan dan menghasilkan musik untuk 8 buah film, antara lain Local Hero (1983), Cal (1984), The Princess Bride (1987), dan Wag the Dog (1997).


Selain berkarya dengan Dire Straits dan sebagai artis solo serta komposer, Mark telah merekam dan tampil dengan musisi-musisi terkenal, antara lain Chet Atkins, Chris Botti, John Anderson, the Chieftains, Eric Clapton, Bob Dylan, Bryan Ferry, George Jones, Emmylou Harris, Jools Holland, Sonny Landreth, Phil Lynott, Van Morrison, Steely Dan, Sting, dan James Taylor, kadang-kadang bekerja sebagai musisi sesi. Dia telah menjadi produser bagi Tina Turner, Bob Dylan, dan Randy Newman.

Mark adalah seorang gitaris fingerstyle dan berada di rangking 27 dalam daftar 100 Greatest Guitarists of All Time oleh majalah Rolling Stones. Knopfler dan Dire Straits telah menjual kira-kira 120 juta album hingga saat ini. Pemenang Grammy 4 kali, Mark adalah penerima Edison Award, Steiger Award dan Ivor Novello Award, juga mempunyai gelar doktor dalam musik dari universitas di UK.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...