Laman

Selasa, 30 Agustus 2016

MICHAEL PINNELLA




Dilahirkan di Point Pleasant Beach, New Jersey, AS, pada 29 Agustus 1969, adalah seorang pemain kibord, terutama untuk band Symphony X.

Dia didorong sejak kecil untuk menyukai musik. Dia mulai mengambil pelajaran piano pada usia 4 tahun. Dia sangat terpengaruh oleh komposer-komposer klasik seperti Mozart, Beethoven, Chopin, dan Bach.


Saat berusia sekitar 11 tahun, dia mulai mempraktekkan permainan pianonya lebih serius. Kemudian saat remaja, dia sangat terkesan oleh Yngwie Malmsteen dan meminta kepada orangtuanya untuk membelikannya kibord. Saat dia mulai berkuliah, dia mempelajari penampilan bermain, teori dan komposisi piano, dan kursus musikal lainnya. Pengaruh lainnya datang dari band-band progressive/metal dari era 1970-an (Emerson, Lake & Palmer, Deep Purple, Black Sabbath) dan dari 1980-an (Dio, Ozzy Osbourne).

Saat Pinnella selesai kuliah, dia mulai mengajar piano di sebuah toko musik. Salah satu rekan guru di toko itu berteman dengan Michael Romeo dari Symphony X. Pada 1994, dia disewa oleh band sebagai kibordis.

Dia sudah merilis dua album solo, berjudul Enter By The Twelfth Gate (2004) dan Ascension (2014), yang merupakan instrumental progressive metal bergaya klasik. Michael adalah salah satu dari dua anggota Symphony X yang muncul di semua album milik band (yang lain adalah Michael Romeo).

Dia saat ini bekerja di East Brunswick, NJ saat tidak melakukan tur atau rekaman. Dia memeluk Kristen dan juga bermain piano di gerejanya. 

Keponakan Michael, Chris Pinnella, adalah seorang vokalis untuk Trans-Siberian Orchestra.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...