Laman

Senin, 25 April 2016

PAUL BALOFF




Lahir pada 25 April 1960, adalah penyanyi Amerika, yang pernah menjadi vokalis di band thrash metal Exodus.

Pada 1980, gitaris Kirk Hammett dan Tim Agnello, drummer Tom Hunting, dan bassis CarltonMelson, membentuk lineup awal Exodus. Bassis Melson kemudian digantikan oleh Geoff Andrews dan vokalis Keith Stewart. Pada 1981, Kirk Hammett bertemu Paul Baloff di sebuah pesta rumahan di North Berkeley, sebuah persahabatahan yang mulai terjalin – menurut pengamatan Kirk Hammett – karena mereka sama-sama suka dengan punk rock dan musik heavy metal 1970-an. Baloff mengambil peran Stewart sebagai vokalis dan kuintet ini merekam sebuah demo pada tahun yang sama, sebuah rilisan yang merupakan rekaman satu-satunya Hammett dengan band ini. Pada awal 1983, Hammett meninggalkan Exodus untuk bergabung dengan Metallica dan digantikan oleh Rick Hunolt.


Exodus merekam album pertama mereka Bonded by Blood pada musim panas 1984. Penata audio adalah seorang mahasiswa Mark Whitaker, yang menjadi teman SMU dengan Baloff, menangani manajemen dan produksi rekaman untuk band pada saat itu. Foto konser 1984 dari pertunjukan Exodus di Aquatic Park’s Eastern Front Metal Festival (dengan Slayer dan Suicidal Tendencies) dan Ruthie’s Inn (dengan Megadeth dan Slayer) juga terdapat di dalam sampul album. Awalnya berjudul “A Lesson In Violence”, album ini tidak dirilis hingga April 1985 karena masalah kreatifitas dan bisnis. Tak lama setelah tur utuk Bonded by Blood, Baloff dipecat dari band, dengan alasan “perbedaan pribadi dan musical”, walaupun namanya masih tercantum sebagai penulis lagu di album mereka berikutnya Pleasures of the Flesh. Dia digantikan oleh Steve “Zetro” Souza, yang sebelumnya adalah vokalis Legacy, sebuah formasi awal dari Testament. Baloff membentuk band Piranha. Dia menyanyi di beberapa band di San Fransisco seperti Piranha, Hirax, dan Heathen.

Setelah Exodus mengalami kevakuman untuk beberapa tahun, Baloff akhirnya bergabung kembali denga Holt dan Hunolt untuk membentuk kembali Exodus. Mereka merilis album live pada 1997 berjudul Another Lesson In Violence. Grup ini bubar lagi setelah itu, karena label rekaman Century Media gagal mempromosikan album live tersebut, album live tersebut telah direkam tapi tidak pernah dirilis karena kekurangan dana.


Pada 2001, Exodus terbentuk sekali lagi. Ada pembicaraan kea rah merekam album studio baru dan band terus tampil di pertunjukan local di sekitar Bay Area, San Fransisco. Akan tetapi, pada Februari 2002, Baloff menderita stroke yang membuatnya koma dan hidupnya tidak tertolong oleh para dokter. Dia berusia 41 tahun saat itu. Mantan vokalis Steve Souza direkrut kembali ke dalam band untuk menyelesaikan sisa perjanjian konser. Walaupun tersebar kabar diluar bahwa dengan meninggalnya Baloff Exodus akan berhenti bermusik, gitaris Gary Holt memutuskan merilis sebuah rekaman studio. Hasilnya adalah album Tempo of the Damned pada 2004 yang didedikasikan kepada kenangan Baloff.

Pada Oktober 2008, Exodus merilis album yang direkam ulang yakni album debut merek apada 1985, Bonded By Blood yang diberi judul Let There Be Blood. Gary Holt merilis pernyataan tentang keputusan band untuk merekam album debut mereka: “Setelah bertahun-tahun dalam perencanaan dan diskusi di panggung, kami akhirnya melengkapi perekaman ulang dari ‘Bonded by Blood’. Kami memutuskan untuk memberi judul ‘Let There Be Blood’ and itu cara kami memberi penghargaan kepada (penyanyi terakhir) Paul Baloff dengan cara menunjukan betapa relevannya lagu-lagu yang telah kami tulis bersama ini. Kami tidak mencoba untuk mengganti yang asli; itu tidak mungkin. Kami hanya memberi lagu-lagu ini tambahan elemen produksi modern. Itu sesuatu yang kami bicarakan sebelum kematian Paul dan itu selalu menjadi hal penting bagi kami untuk dilakukan. Kami sangat senang saat masuk studio sekali lagi untuk merekam album klasik ini, dan kini saatnya kembali untuk menulis rekaman studio berikutnya!”

Pada 4 Februari 2012, sebuah konser reuni untuk mengenang Paul Baloff dilaksanakan di Oakland Metro Operas House. Mantan dan anggota saat ini yang terdiri dari Kirk Hammett, Rick Hunolt, Gary Holt, Geoff Andrews, Lee Altus, Rob Dukes, Tom Hunting dan Jack Gibson. Ini adalah pertama bagi mereka untuk beermain bersama sejak 1983. Band ini dikonfirmasikan untuk tampil di Graspop Festival dan Hellfest pada Juni 2012.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...