Laman

Minggu, 17 Januari 2016

TOBIAS SAMMET




Dilahirkan pada 21 November 1977 di Fulda, Jerman, adalah seorang musisi Jerman. Dia terkenal sebagai vokalis dan penulis lagu utama dari band power metal Edguy, juga merupakan pendirinya, penyanyi utama dan bassis dari metal opera Avantasia. Sebelum album Theater of Salvation-nya Edguy, Tobias juga bassis dan kibordis mereka. Setelah itu, dia memutuskan untuk fokus terutama pada menyanyi.


Bersama Edguy, Tobias telah merilis 10 buah album studio dengan rilisan terakhir Space Police: Defenders of the Crown yang dirilis pada tahun 2014.


Dengan Avantasia dia telah merilis tujuh buah album studio dengan merilis album terbaru mereka Ghostlights pada 29 Januari 2016, dengan para bintang tamu Jorn Lande (mantan Masterplan, mantan Ark, Allen/Lande), Michael Kiske (Unisonic, Place Vendome, mantan Helloween), Ronnie Atkins (Pretty Maids), Dee Snider (Twisted Sister), Geoff Tate (Operation: Mindcrime, mantan Queensryche), dan lain-lain.


Dia juga menjadi vokalis tamu di album Holy Hell milik Rob Rock pada cover lagu ABBA "Move On", pada metal opera Aina pada lagu "Flight of Torek", dan pada album New Era-nya Revolution Renaissance, Rain of a Thousand Flames-nya Rhapsody of Fire, Ritual-nya Shaaman pada lagu "Pride", Eternity-nya Freedom Call, 3-nya Oliver Hartmann pada lagu "Brothers", BK3-nya Bruce Kulick pada lagu "I'm the Animal", Freedom Rock-nya H.E.A.T. pada lagu "Black Night", The Wizard Queen-nya Final Chapter pada lagu "The Resurrection", Rage of Fire-nya Redkey pada lagu "The Fortune", The Legend and the Truth-nya Dezperadoz, Into the Light-nya Nuclear Blast Allstars pada lagu "Dirty Wings", dan Elected-nya Ayreon pada "Elected".

Dia sendiri sangat menyukai banyak band seperti AC/DC, Iron Maiden, Kiss, Helloween, Tom Petty, Magnum, ABBA dan Ultravox. Dia menyebutkan mantan penyanyi Helloween Michael Kiske, Bon Scott-nya AC/DC, Paul Stanley-nya Kiss dan Bruce Dickinson-nya Iron Maiden sebagai inspirasi dan pengaruh vokal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...