Laman

Kamis, 05 Januari 2017

CUT IRNA





Lahir dengan nama lengkap Cut Indah Irna Dewi di Jakarta pada 4 Januari 1974 adalah aktris penyanyi rock Indonesia.


Cut Irna langsung dikenal masyarakat setelah album perdananya, Hantam Kromo meledak di pasaran.

Setahun berikutnya, "Ada Aku" yang merupakan lagu jawaban tembang "Ada Kamu" milik Harry Mukti, dibawakan begitu apik oleh Cut Irna hingga mampu membius penikmat musik nasional. Cut Irna kembali menggebrak industri rekaman dengan nomor hitsnya "Badai Kehidupan" (1992) yang merupakan salah satu lagu andalan dalam album "Dilema".

Cut Irna pun pernah dikenal sebagai trio Denis Angel bareng Nike Ardilla (alm) dan Lady Avisha. Sayang, kiprah tiga dara cantik binaan Deny Sabrie (alm) itu hanya bertahan setahun. Ketiganya kembali ke jalur semula sebagai biduan solo.

Saat ini ia tak aktif lagi membuat album, namun jiwanya sebagai lady rocker tetap hidup dalam dirinya. Ia mengaku sesekali masih memiliki kemampuan berolah vokal.

Cut Irna menikah tahun 1992. Pernikahan itu berakhir pada tahun 2002. Dari pernikahan itu Cut Irna dianugerahi satu orang anak, Albion Janitra.


Diskografi
  • Hantam Kromo (1988)
  • Ada Aku (1989)
  • Dilema (1992)
Filmografi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...