Duff tumbuh di Seattle, anak bungsu dari 8 saudara dari ayah bernama Elmer McKagan dan ibu Alice Marie. Dia dipanggil dengan sebutan "Duff" sejak remaja, yang sering dia artikan sebagai "hal yang berbau Irlandia". Setelah perceraian orangtuanya, sang ibu mendukung keluarga dengan menjadi seorang tukang ketik. Dia diajari bermain bas oleh kakaknya, Bruce, dengan mempelajari album Price '1999' dan Black Flag 'Damaged'. Kemudian dalam otobigrafinya 'It's So Easy (And Other Lies), dia berkata bahwa dia terpengaruh dengan band-band jenis tersebut. Walaupun dirinya seorang siswa yang pandai, dia keluar sekolah di kelas 10 dari SMA Roosevelt High School. Kemudian dia bekerja sebagai koki pembuat kue untuk sebuah perusahaan makanan besar AS saat mengambil gelar sarjananya. Kemudian dia diberi anugerah diploma kehormatan oleh kepala sekolah Brian Vance pada kelulusan tahun 2012.
Duff mengatakan bahwa dia telah bermain dengan 31 band di Seattle, berpindah-pindah dengan memainkan dram, gitar dan bas, walaupun dia berkata bahwa kebanyakan band-band tersebut adalah band pesta yang bermain hanya satu kali. Di tahun 1979, pada usia 15 tahun, Duff membentuk sebuah band punk bernama Vains, dimana dia bermain bas, merilis singel pada tahun 1980 'School Jerks'. Di saat bersamaan dia bermain gitar pada band punk bernama Living, yang membuka penampilan band Husker Du dan D.O.A., yang menarik penonton lumayan banyak.
Pada tahun 1980, Duff bergabung dengan band pop-punk bernama Fastbacks sebagai pemain dram. Dia tampil di singel debut mereka pada tahun 1981 'It's Your birthday', yang diedarkan di label gitaris Kurt Bloch, No Threes Records, dan pada lagu 'Someone else's room', yang tergabung di album kompilasi "Seattle Syndrome Volume one", juga dirilis pada tahun 1981. Pada tahun 1982, Duff menjadi pemain dram band The Fartz, yang merekam beberapa demo, lima diantaranya ada di album mereka pada tahun 1990 "You, We See You crawling". Setelah beberapa kali pergantian anggota, The Fartz berubah menjadi band post-punk 10 Minute Warning, dimana Duff menjadi gitaris.
Pada tahun 1983, Duff pindah ke Los Angeles, California, bersama dengan salah seorang abangnya yang bekerja sebagai penyaji makanan pembuka di restoran 'Black Angus' di Northridge. Menjawab panggilan iklan pencarian pemain bas di sebuah koran, dia bertemu dengan gitaris Slash dan pemain dram Steven Adler, yang membentuk sebuah band yang singkat, Road Crew. Mereka mengaudisi beberapa penyanyi, termasuk salah seorang yang pernah menjadi vokalis Black Flag, Ron Reyes, dan mengerjakan materi yang nantinya menjadi sebuah lagu Guns N' Roses "Rocket Queen". Slash membubarkan band tersebut karena tidak dapat menemukan seorang penyanyi, dan Adler tidak sejalan dengan Slash maupun Duff.
Pada bulan Juni 1985, Duff menggantikan pemain bas Ole Beich di Guns N' Roses, yang diajak oleh vokalis Axl Rose dan gitaris Izzy Stradlin dari band Hollywood Rose. Rekan satu band Duff di band Road Crew, Slash dan Steven Adler bergabung di bulan yang sama. Setelah 2 hari latihan, formasi ini melakukan tampilan debut di The Troubador pada tangga 6 Juni. Pada tahun 1987, Guns N' Rose merilis album debut, Appetite For Destruction, yang hingga saat ini terjual lebih dari 28 juta buah di seluruh dunia, 18 juta terjual di AS, yang membuatnya menjadi album terlaris sepanjang masa di AS. Tahun berikutnya, mereka merilis G N' R Lies, yang terjual lebih dari 5 juta buah di AS sendiri, walaupun terdiri dari 8 lagu, 4 lagu lainnya sudah ada di EP sebelumnya yang telah dirilis terlebih dahulu, Live ?!*@ Like A Suicide. Pada tahun 1990, Steven Adler dipecat dari band karena kecanduannya atas heroin, dia digantikan oleh Matt Sorum dari band The Cult.
Pada tahun 1990, Duff bersama Slash, menulis lagu dan mengisi bersama-sama pada album Iggy Pop yang berjudul Brick By Brick.
Pada bulan Mei 1991, Guns N' Roses melakukan tur "Use Your Illusion" selama 2 setengah tahun. Pada bulan September, mereka merilis album yang telah lama ditunggu "Use Your Illusion I" dan "Use Your Illusion II", yang langsung berada di peringkat 1 dan 2 di peringkat lagu AS, sebuah pencapaian yang belum pernah didapat oleh band manapun. Pada bulan Nopember, gitaris Izzy Stradlin secara mendadak keluar dari band, yang langsung digantikan oleh Gilby Clarke dari band Kill For Thrills. Pada tahun 1993, mereka merilis album "The Spaghetti Incident?", sebuah album yang kebanyakan cover dari lagu-lagu band punk, yang kurang sukses dari album sebelumnya. Duff menjadi penyanyi utama di 4 lagu, termasuk lagu favorit saat live 'Attitude', dari band Misfits. Pada tahun yang sama. Duff merilis album debutnya, Believe In Me, dimana dia menjadi vokalis dan bermain hampir semua instrumen. Di album ini terdapat beberapa bintang tamu seperti Sebastian Bach, Snake Sabo, Rob Affuso, Jeff Beck, Matt Sorum dan Lenny Kravitz.
Pada tahun 1995, seiring ketidakaktifan Guns N' Roses, Duff membentuk supergrup Neurotic Outsiders bersama dengan gitaris Sex Pistols, Steve Jones, pemain bas Duran Duran, John Taylor, dan rekan 1 band di Guns N' Roses, Matt Sorum. Pada awalnya mereka hanya bermain bareng di club Viper Room, Hollywood, mereka merilis album pada tahun 1996 berjudul "Neurotic Outsiders" melalui label milik Madonna, Maverick Records. Mereka melakukan tur ke Eropa dan Amerika Utara, sebelum bubar pada tahun 1997. Pada bulan Agustus tahun yang sama, Duff keluar dari Guns N' Roses sebagai anggota asli yang tersisa selain Axl Rose.
Pada tahun 1995, dia bergabung dengan Slash di proyek solo Slash, Slash's Snakepit, dia menulis bersama dengan Slash lagu-lagu "Beggars and Hangers-On" yang terdapat di album mereka It's Five O'Clock Somewhere, yang mereka tampilkan selama tur Snakepit pada bulan Mei tahun itu. Pada tahun 1998, Duff berkolaborasi dengan Izzy Stradlin pada album solo Izzy yang berjudul 117 degree. Tahun berikut, dia juga membantu di album Izzy, Ride On dan bergabung untuk tur di jepang untuk promo album tersebut. Pada tahun 1999, dia berkontribusi di album Humanray Stew : A Tribute to Alice Cooper. Pada tahun 2001, Duff ada di album "Skyjin" oleh band Zilch, solo album Mark Lanegan "Field Songs", dan album Izzy Stradlin "River". Tahun berikutnya, dia juga ada di album Izzy, On Down The Road.
Setelah Duff keluar dari Guns N' Roses, pulang kembali ke Seattle, dimana dia bertemu kembali dengan teman-teman lamanya, termasuk gitaris Pearl Jam, Stone Gossard, yang mendorongnya untuk membentuk kembali 10 Minute Warning. Penyanyi Christopher Blue masuk untuk menggantikan Steve Verwolf, yang sedang mendekam di penjara. Pada tahun 1998, mereka merekam album debut melalui label terkenal Seattle Sub Pop. Album ini terdiri dari 9 lagu, termasuk 2 versi baru dari lagu band The Fartz, berjudul "Is This The Way" dan "Buried". 10 Minute Warning tampil terakhir pada tanggal 22 Agustus 1998 di Roseland Theater, Portland, Oregon.
Album solo Duff, Beautiful Disease, direncanakan untuk dirilis pada tahun 1999, akan tetapi hilang di birokrasi saat penggabungan antara Geffen Records dan Interscope Records. Nama Duff dicoret dari daftar Geffen Records, dan secara drastis kehilangan hak komersil untuk merilis rekaman tersebut. Untuk mendukung album yang gagal dirilis tersebut, dia membentuk band Loaded, yang terdiri dari Duff pada vokal dan bas, mantan gitaris Black Flag, Dez Cadena, mantan gitaris Plexi, Michael Barragan, dan mantan pemain dram The Reverend Horton Heat, Taz Bentley. Loaded segera merilis album live "Episode 1999 : Live", sebelum bubar pada akhir tahun 1999.
Pada tahun 2000, Duff membentuk kembali Loaded, sebagai penyanyi tapi berubah dari pemain bas ke posisi gitar ritem, dan menambahkan pemain dram band Green Apple Quick Step, Geoff Reading, gitaris band Harvey Danger, Mike Squires, dan pemain bas band Alien Crime Syndicate, Jeff Rouse. Baik Squires maupun Rouse bergabung setelah selesainya rekaman album debut band "Dark Days", yang dirilis tahun 2001. Mantan gitaris dan vokalis band The President Of the United States Of America, Dave Dederer, yang menangani rekaman album tersebut. Pada tahun 2002, saat melakukan tur, baik Squires maupun Rouse meninggalkan Loaded untuk bergabung kembali dengan band Alien Crime Syndicate. Mantan gitaris band Wasted Youth dan Electric Love Hogs, Dave Kushner, dan mantan pemain bas band Burning Witch, George Stuart Dahlquist masuk untuk menggantikan mereka. Duff dan Dave Kushner membentuk band Velvet Revolver, yang membuat Loaded dalam masa istirahat.
Pada tahun 2002, Duff membentuk supergroup Velvet Revolver bersama dengan mantan teman 1 band di Guns N' Roses yakni Slash dan Matt Sorum, dan gitaris Loaded Dave Kushner, Vokalis band Stone Temple Pilots, Scott Weiland, melengkapi formasi band. Pada tahun 2004, mereka merilis album debut, Contraband, yang langsung berada di peringkat 1 di US Chart dan terjual 2 juta buah. Album kedua mereka, Libertad, dirilis pada tahun 2007 yang memperoleh tanggapan beragam: gagal menyamai sukses komersil dari album sebelumnya. Mereka sering melakukan tur, hingga Weiland keluar di bulan april 2008 untuk kembali ke reuni bandnya Stone Temple Pilots. Velvet Revolver tidak melakukan kegiatan apapun sejak keluarnya Weiland.
Pada tahun 2004, kembali dia berkolaborasi dengan Mark Lanegan di album Bubblegum, bersama dengan Izzy Stradlin.
Duff tampil pada 3 lagu pada album Izzy Stradlin "Concrete", juga di 7 lagu pada album "Wave Of Heat", yang dirilis pada tahun 2010. Pada tahun 2010 pula, Duff tampil di album debut solo Slash; dia bermain di lagu "Watch This" bersama Dave Grohl pada dram. Pada tahun yang sama, dia menjadi bintang tamu, bersama Slash dan Matt Sorum pada album Macy Gray "The Sellout", dan muncul di lagu band Manic Street Preachers "A Billion Balconies facing The Sun" pada album Postcards From A Young Man.
Duff kemudian membentuk kembali Loaded, bersama Mike Squires dan Jeff Rouse yang bergabung kembali, dan pada tahun yang sama, mereka merilis EP 'Wasted Heart". Pada tahun 2009, mereka merilis album kedua, Sick, dan melakukan tur bersama dengan Mötley Crüe dan Black Stone Cherry. Kemudian di tahun yang sama, Geoff Reading keluar dar band, dan digantikan oleh Isaac Carpenter, mantan band Gosling, Loudermilk dan The Exies.
Pada tahun 2010, Duff bergabung dengan band Jane's Addiction, dengan gitaris Dave Navarro mengkonfirmasi bahwa Duff bergabung sebagai pemain bas tetap. Saat bergabung Duff berkata "Sesuatu seperti sebuah kesempatan untuk menulis, merekam, dan mungkin bahkan tampil dengan band yang berkualitas seperti Jane's Addiction tidak datang setiap hari. Saya punya banyak rasa hormat pada band ini dan para anggotanya". Dia mengerjakan beberapa lagu dengan band ini dan tampil 4 kali dengan band ini-2 di Los Angeles, dan 2 di Eropa, termasuk 1 di Rock In Rio di Madrid. Pada tanggaol 6 September, 6 bulan setelah Duff bergabung, Jane's Addiction mengumumkan bahwa mereka telah berpisah dikarenakan bahwa "secara musikal mereka berjalan ke arah yang berlawanan".
Pada tanggal 10 Oktober 2010, Duff tampil di panggung dengan Guns N' Roses untuk kali pertama sejak tahun 1993 dia The O2 Arena, London. Duff bermain bas pada lagu "You Could Be Mine", gitar listrik pada lagu "Nice Boys" dan "Knockin' on Heaven's Door", dan gitar akustik dan tamborin di lagu "Patience". Duff kemudian kembali dengan Loaded, yang merekam album ketiga, The Taking, yang dirilis pada tahun 2011. Loaded telah 2 kali menjadi band pembuka untuk Guns N' Roses pada bulan Desember tahun tersebut, dimana Duff kembali sepanggung dengan band lamanya. Pada tanggal 14 April 2012, Duff dinobatkan ke dalam "Rock N' Roll Hall Of Fame" sebagai anggota asli Guns N' Roses.
Pada tahun 2012, Duff melakukan tur bersama Rock N' Roll All Stars, sebuah band yang berisi para musisi terkenal. Band tersebut berganti nama menjadi King Of Chaos. Anggota utama selain Duff adalah Joe Elliott (Def Leppard/Down N' Outz), Matt Sorum (mantan Guns N' Roses/Velvet Revolver), Gilby Clarke (mantan Guns N' Roses) dan gitaris Steve Stevens (Billy Idol). Para musisi yang keluar-masuk antara lain : Glenn Hughes (mantan Deep Purple/Black Sabbath), Sebastian Bach (mantan Skid Row). Band ini berencana melakukan tur dan membawakan ulang lagu Deep Purple, Never Before. Glenn Hughes mengatakan bahwa band ini akan merilis EP dimana tiap EP menyajikan lagu baru dan menampilkan jenis musik yang berbeda : hard rock, alternative dan punk. Jenis musik tersebut sesuai dengan tiap anggota band. Tur akan menampilkan campuran lagu-lagu dari band Def Leppard, Guns N' Roses, Velvet Revolver, Loaded, Deep Purple dan Skid Row. Joe akan menjadi vokalis utama dan gitaris, Duff menjadi pemain bas dan kadang-kadang gitaris, Matt menjadi pemain dram, dan Gilby dan Steve menjadi gitaris.
Pada tahun 2013, King Of Chaos melaukan tur ke Australia dan Africa Selatan. Saat tur di Afrika Selatan Sebastian dan Steve tidak dapat mengikuti tur tersebut. Steve digantikan oleh gitaris Def Leppard Vivian Campbell, Myles Kennedy menggantikan Sebastian Bach dengan tambahan dari Slash. Vivian Campbell tidak dapat meneruskan tur tersebut karena sakit Hodgkin's lymphoma, yang digantikan oleh gitaris Velvet Revolver Dave Kushner. Ed Roland (Collective Soul) juga bergabung, karena di saat bersamaan mereka menyewa alat band yang sama di Afrika Selatan. Penampilan tersebut mendapat perhatian yang besar dan mereka akan melakukan tur lagi di tahun 2013 yang terdiri dari Slash, Dave Kushner dan Myles Kennedy dan menyiapkan video yang terdiri materi asli mereka.
Pada tahun 2014, Duff tampil lagi dengan Guns N' Roses. Dia tampil penuh selama 5 kali pertunjukan dengan band itu di Amerika Selatan, menggantikan Tommy Stinson. Duff juga tampil dengan Guns N' Roses pada Revolver Golden Gods Awards di Los Angeles. Selama show Guns N' Roses tahun 2014 di The Joint, Las Vegas, Duff memainkan kembali show penuh dengan band tersebut.
Pada 2016, McKagan diumumkan (selain Slash), kembali ke Guns N' Roses untuk menjadi penampil utama di Coachella. Setelah menampilkan sebuah pertunjukan pemanasan rahasia di Troubadour di Loas Angeles pada 1 April 2016, band menjalani Not In This Lifetime...Tour.
Duff mempunyai dua akting; pada tahun 1988, dia muncul dengan Guns N' Roses pada film Dirty Harry "Dead Pool", dan pada tahun 1997, dia berperan sebagai seorang vampire rocker pada sebuah epiosde serial televisi "Sliders". Pada tahun 1999, dia muncul di film dokumenter oleh Anthony Scarpa "Betty Blowtorch and Her Amazing True Life Adventures", yang memfokuskan pada band hard rock wanita Betty Blowtorch, dimana debut EP mereka diproduseri oleh Duff di tahun yang sama.
Selain karirnya dalam musik, Duff adalah seorang penulis. Sejak bulan Agustus 2008, Duff menulis sebuah kolom mingguan di SeattleWeekly.com, dari Januari hingga Desember 2009, dia menulis kolom keuangan mingguan berjudul "Duffonomics" untuk Playboy.com. dan sejak Januari 2011, dia menulis kolom olah raga mingguan untuk ESPN.com. Otobiografi Duff, It's So Easy (And Other Lies), dirilis pada tanggal 4 Oktober 2011.
Pada tahun 2011, Duff mendirikan Meridian Rock, firma manajemen keuangan untuk para musisi. Dikepalai oleh Duff dan investor asal Inggris Andy Bottomley, firma tersebut mempunyai tujuan untuk mengatur keuangan para musisi.
Duff juga terlibat dengan "The Heroes Project", yang didirikan oleh temannya Tim Medvetz yang berdedikasi untuk membantu para tentara dan keluarganya. Proyek tersebut ambil bagian dalam pendakian Mount Rainier pada tahun 2012, membantu para mantan tentara dengan anggota tubuh buatan. Selama pendakian ini Duff mengalami cedera fatal.
Pada tahun 2012 diumumkan bahwa Rainstorm Entertainment akan memproduksi sebuah dokumenter biografi berdasarkan buku It's So Easy (And Other Lies). Duff sebagai produser dan penulis. Wawancara tentang proyek tersebut meliputi Mick Jagger, Elton John, Slash, Joe Elliott dan Arnold Schwarzenegger.
Pada tanggal 28 Mei 1988, Duff menikah dengan istri pertamanya, Mandy Brix, penyanyi band punk Lame Flames, mereka bercerai kurang dari 2 tahun pada tanggal 1 April 1990. Dia menikah lagi dengan Linda Johnson pada September 1992, tapi bercerai pada September 1995. Duff menikah dengan istrinya yang sekarang, model dan perancang pakaian renang, Susan Holmes, pada tanggal 28 Agustus 1999. Mereka punya 2 putri. Duff dan keluarganya tinggal di kampung halamannya Seattle, Washington.
Duff adalah seorang dari orang terakhir yang melihat Kurt Cobain sebelum dia meninggal pada tanggal 5 April 1994. Duff duduk dekat dengan Kurt pada penerbangan dari Los Angeles menuju Seattle pada tanggal 1. Duff kemudian berkata, "Saya tidak punya penglihatan bahwa dia akan melakukan apa yang telah dia lakukan. Saya bisa mengatakan bhawa dia sedang gelisah, dan saya juga pernah mengalami sebelumnya ... Saya pikir Saya akan mengajaknya untuk datang dan menginap di rumah saya, saya menoleh dan dia telah tidak ada".
Pada tanggal 10 Mei 1994, pada usia 30 tahun, Duff megalami sakit parah pada organ hatinya karena pengaruh alkohol, yang membuat pankreasnya bengkak sebesar bola kaki dan menghasilkan enzim berlebih pada tubuhnya, menyebabkan panas berlebihan pada tubuhnya. Dia dibawa ke Northwest Hospital and Medical Center di Seattle, dimana dia diperiksa hingga suhunya turun. Dia diberitahu oleh dokternya bahwa dia akan mati dalam waktu 1 bulan bila tidak berhenti minum. Duff mulai mengurangi minumnya, tapi krisis kesehatan ini adalah tekad dia untuk berhenti minum total. Dalam otobiografinya, dia berkata bahwa setelah berhenti minum total dia mulai menjalankan bersepada gunung dan mendalami seni bela diri.
Walaupun Duff menulis dalam otobiografinya bahwa produk fiksi Duff Beer pada film The Simpsons dinamai dari namanya, dia tidak menerima royalti, tidak ada bukti mengenai hal ini, dan kreator The Simpsons, Matt Groening, menyebutnya "tidak jelas".
Tidak lulus SMA, Duff mengambil kursus dasar keuangan di Santa Monica Community College pada tahun 1994; dia menjelaskan tingginya rekaman saat di band Guns N' Roses membuatnya ingin mengerti lebih jauh prosesnya, menyatakan, "Hal tersebut tidak masuk akal bagi saya. Saya tidak tahu berapa yang telah kami hasilkan atau hilangkan saat tur. Sebagai jutawan berusia 30 tahun, bagaimana saya menjawab seseorang yang tidak tahu apa yang saya lakukan?". Pada tahun 2000, setelah menempuh beberapa mata pelajaran di Seattle Central Community College, dia belajar secara penuh di Albers School of Business and Economics di Seattle University. Saat Velvet Revolver mulai melakukan tur, Duff mengambil cuti dari sekolah bisnis untuk ikut tur; dia masih harus menempuh seperempat pelajaran lagi untuk lulus.
Album-album favorite Duff McKagan
1.
Iggy And The Stooges - Raw Power
2.
The Damned - Damned Damned Damned
3.
Prince - 1999
4.
Sly And The Family Stone - Greatest Hits
5.
Black Flag - My War
6.
Refused - The Shape of Punk To Come
7.
The Jimi Hendrix Experience - Axis: Bold As Love
8.
The Rolling Stones - It's Only Rock N' Roll
9.
The Beatles - Sgt. Pepper's Lonely Hearts Club band
10.
Queens Of The Stone Age - Rated R
11.
Aerosmith - Toys In the Attic
12.
Ramones - Ticket To Russia
13.
The Clash - The Clash (US version)
Album :
1993
- Believe In Me
1999
- Beautiful Disease
1987
- Appetite For Destruction
1988
- G N' R Lies
1991
- Use Your Illusion I
1991
- Use Your Illusion II
1993
- "The Spagghetii Incident?"
1990 - You, We See You Crawling
Bersama Neurotic Outsiders
1996 - Neurotic Outsiders
Bersama 10 Minute Warning
1998 - 10 Minute Warning
Bersama The Racketeers
2001 - Mad For Racket
Bersama Loaded
2001
- Dark Days
2009
- Sick
2011
- The Taking
2004
- Contraband
2007
- Libertad
2012 - Walking Papers
Musisi Tamu :
1990
- Iggy Pop "Brick By Brick" (Home, Butt Town, Pussy Power, My Baby
Wants To Rock N' Roll
1994
- Gilby Clarke "Pawnshop Guitars" (Jail Guitar Doors)
1996
- Teddy Andreadis "Innocent Losers" (Shotgun Shack)
1996
- The Outpatience "Anxious Disease"
1998
- Izzy Stradlin "117 Degrees"
1998
- Izzy Stradlin "Ride On"
1999
- Humanary Stew : A Tribute To Alice Cooper (Elected)
2000
- The Racketeers "Mad For Racket"
2001
- Zilch "Skyjin" (Give 'Em What You Got Given, Make The Motherfuckers
Wake Up, Hide And Sick, Absolute
Zeroes)
2001
- Mark Lanegan "Feilds Song" (Fix)
2001
- Izzy Stradlin "River"
2001
- Izzy Stradlin "Down On The Road"
2002
- Burden Brothers "Queen O' Spades" (Walk Away)
2002
- Alien Crime Syndicate "XL From Coast To Coast" (Don't Go Breaking
My Heart)
2004
- Mark Lanegan "Bubblegum" (Strange Religion)
2008
- Izzy Stradlin "Concrete"
2008
- Izzy Stradlin "Wave Of Heat"
2010
- Slash "Slash" (Watch This)
2010
- Macy Gray "The Sellout" (Kissed It)
2010
- Manic Street Preachers "Postcards From A Young Man" (A Billion
Balconies Facing The Sun)
2011
- Crosses "EP 1" (This Is A Trick)
2011
- Crosses "Crosses" (This Is A Trick)
2014
- Sebastian Bach "Give 'Em Hell"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar