Laman

Selasa, 01 November 2016

MITCH HARRIS




Dilahirkan pada 31 Oktober 1969 di Queens, New York, kemudian pindah ke Las Vegas, Nevada, tapi saat ini tinggal di Birmingham, Inggris. 

Dia memlulai karirnya di band grindcore Righteous Pigs. Dia melakukan proyek sampingan dengan Mick Harris  - kemudian drummer band grindcore Napalm Death, bernama Defecation. Tak lama, dia meninggalkan Righteous Pigs dan bergabung dengan Napalm Death secara permanen di tahun 1989, pertama kali muncul di album Harmony Corruption. Dia masih bersama dengan mereka, memainkan gitar dan vokal latar. Dia juga berpartisipasi di proyek Meathook Seed, Little Giant Drug dan Goatlord. 



Pada 2011 dia bergabung dengan band Absolute Power. Ban ini terdiri dari mantan anggota/anggota saat dari Napalm Death dan Benediction. Mereka adalah Simon Efemey (Paradise Lost, Crowbar) pada vokal, Shane Embury (Napalm Death, Brujeria) pada bass, Russ Russell (Evile, Dimmu Borgir pada gitar, Ian Treacey (Benediction, Meathook Seed0 pada drum dan Mitch Harris pada gitar. Band ini sudah merilis album self-title mereka pada 9 Mei 2011. Di album ini menampilkan bintang tamu Tim "Ripper" Owens (Judas Priest, Iced Earth, Yngwie Malmsteen) yang juga mengisi vokal latar dan permainan gitar solo oleh pendiri Diamond Head Brian Tatler.



Di tahun 2013, sebuah lagu berjudul “K.C.S.” masuk di album Savages oleh band Soulfly yang dirilis pada 4 Oktober 2013, dan ditulis oleh Harris dan Max Cavalera.



Proyek terkininya adalah bernama Menace, yang merilis album debut mereka, Impact Velocity, pada 14 Maret, dan 18 Maret di AS, di label Season of Mist.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...