Lahir pada tanggal 21 Maret 1960 di
Lynwood, California dengan nama Robert Lee Sweet, adalah pemain dram dari band
Stryper. Dia bersama adiknya Michael Sweet mendirikan band bernama Roxx atau
Roxx Regime. Sweet menjadi sebaghai "Visual Time Keeper" karena
permain drumnya yang liar dan perangkat drumnya yang menawan. Tidak seperti
kebanyakan dramer lain, Robert memainkan dramnya tidak menghadap penonton tapi
menghadap kiri atau kanan jadi penonton dapat melihatnya dengan jelas memainkan
perangkatnya. Robert mempunyai peranan penting sebagai pengarah visual bagi
band dan juga sebagai kontributor yang signifikan bagi band.
Setelah Stryper bubar pada 1992,
Sweet terus bermain di berbagai band dan proyek terutama yang yang berorientasi
Kristen. Dia berpartisipasi dalam band King James bersama mantan bassis Stryper
Tim Gaines dan mantan gitaris Whitecross Rex Carroll, dan melakukan tur dengan
mereka hingga 1996. Dia juga berpartisipasi di proyek-proyek laib, seperti
Shameless dan Titanic. Sweet merekam sebuah album solo berjudul Love Trash yang
mendemonstrasikan sisi eklektik dari penulisan dan kemampuan tampilannya.
Kemudian, Sweet bergabung dengan Blissed.
Sweet memainkan peranan penting
dalam pemunculan kembali Stryper dengan ambil bagian di "Stryper
Expo"-nya Stryper dan sebuah pertunjukan reuni di Costa Rica. Penerimaan
yang sukses ini membawa Sweet untuk mendorong reuni band yang datang dalam
bentuk sebuah permintaan oleh Hollywood Records untuk sebuah koleksi Best baru.
Band memutuskan bahwa dari pada membuat kompilasi lain, mereka akan merekam dua
lagu baru dan kemudian melakukan tur untuk mendukung rilisan baru. Pada 2003
terlihat Sweet melakukan tur dengan Stryper reformasi. Pada 2004, Stryper
kembali ke studio untuk mulai mengerjakan pada album yang akan dirilis pada Agustus
2005, Reborn, yang menandakan rekaman utuh pertama band dengan materi asli
dalam lebih dari 15 tahun, sejak Against the Law 1990. Album Stryper
selanjutnya, berjudul Murder By Pride, dirilis pada Juli 2009, walaupun dia
tidak bermain di rekaman itu (posisinya diisi oleh musisi studio Kenny
Aronoff), karena dia kehilangan CD yang berisi demo dan dia tidak bisa
mempelajari materi pada saat rekaman. Menurut Michael Sweet itu akan memerlukan
7-10 hari untuk merekam drum dengan Robert tapi mereka tidak memiliki waktu
atau anggaran untuk mengerjakan itu. Sebagai hasilnya bagian drum dikerjakan
oleh Aronoff dan hanya memerlukan 3 hari untuk rekaman. Namun, Sweet bermain di
25th Anniversary Tour-Stryper untuk mendukung album itu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar