Rabu, 27 Juli 2016
TAYLOR MOMSEN
Lahir dengan nama Taylor Michel Momsen pada 26 Juli 1993 di St. Louis, Missouri, AS. Orangtuanya adalah Michael dan Collette Momsen dan dia memiliki seorang adik perempuan, Sloane Momsen, yang juga seorang aktris. Dia memiliki keturunan Rusia. Dia dibesarkan dalam Katholik Roma dan belajar di Our Lady of Lourders Catholic School untuk SD dan kemudian di Herbert Hoover Middle School di Potomac, Maryland. Dia belajar menari di Center of Creative Arts di St. Louis. Momsen dikontrak Ford Models pada usia 2 tahun yang dia katakana “Orangtua saya membuat kontrak saya dengan Ford (modeling) pada usia 2 tahun. Tidak ada anak berusia 2 tahun ingin bekerja, tapi saya tidak punya pilihan. Sepanjang hidup saya, saya masuk dan keluar sekolah. Saya tidak memiliki teman. Saya bekerja secara rutin dan tidak memiliki kehidupan nyata.” Dia mulai berakting secara profesional pada usia tiga tahun di sebuah iklan nasional 1997 untuk Shake ‘n Bake. Dia kemudian berperan dalam The Prophet’s Game.
Momsen termasuk dalam daftar dari akun Coogan yang tidak diakui yang menampilkan anak-anak yang pendapatan masa anak-anaknya disimpan dalam sebuah dana khusus, tapi yang belum mendapatkan pendapatan mereka.
Momsen belajar di Professional Performing Arts School di Manhattan untuk pendidikan sekolah atas bersama Connor Paolo, Gregori Lukas dan Sarah Hyland.
Pada 2000, Momsen memainkan peran Cindy Lou Who di How the Grich Stole Christmas dari Dr. Seuss, peran terobosannya. Pada 2002, dia diberi perana Gretel di film: Hansel and Gretel, juga sebagai Alexandra, putri presiden, di Spy Kids 2: The Island of Lost Dreams.
Karir Momsen tidak meningkat selama lebih dari tiga tahun hingga dia menerima sebuah peran utama di seri WB Misconceptions, yang tidak pernah diudarakan. Juga pada saat ini, Momsen muncul di film 2006 Saving Shiloh. Dia juga diaudisi untuk peran judul dalam Hannah Montana, dan ada di tiga teratas, tapi malahan peran itu diberikan pada Miley Cyrus-sebuah keputusan yang malahan membuat Momsen bahagia. Pada 2007 dia membintangi di film Walt Disney Pictures Underdog, sebagai molly dan sebagai Jennifer di film Paranoid Park, disutradarai oleh Gus Van Sant.
Mulai 2007, dia memainkan karakter Jenny Humphrey di seri TV CW Gossip Girl, yang berdasarkan seri buku oleh Cecily von Ziegesar. Pemunculan Momsen di seri itu menjadi makin sporadic, dan pada akhir separuh musim keempat, dia hanya muncul di empat episode. Kemudian diumumkan bahwa Momsen akan dijadwalkan untuk hiatus tanpa batas dari acara itu, yang pada akhirnya berakibat padanya meninggalkan seri itu sebagai anggota pemeran rutin, menyusul penyelesaian musim keempat pada 2011. Kemudian tahun itu, pada 16 Agustus 2011, Momsen mengataka pada majalah Elle bahwa dia berhenti daru akting untuk fokus pada karir musiknya. Namun, pada 16 Oktober 2012, dilaporkan bahwa Momsen dan Connor Paolo, yang mempunyai peran sebagai kakak tiri Momsen juga secara signifikan berkurang pada musik kelima, akan kembali ke Gossip Girl untuk episode terakhir untuk musim keenam dan terakhir.
Pada Juni 2008, pada usia 14 tahun, Momsen teken kontrak dengan IMG Models.
Taylor adalah wajah dari rantai busana Inggris New Look untuk koleksi musim semi/musim panas 2010. Setelah bemringgu-minggu spekulasi tentang siapa wajah dari lini busana 2010 milik Madonna “Material Girl”, Momsen diumumkan pada 15 Juli 2010. Satu minggu kemudian, Momsen diumumkan sebagai model untuk minyak wangi wanita baru milik John Galliano, dijadwalkan untuk diluncurkan pada musim semi 2010. Pada 2010, dia muncul dalam sebuah video untuk minyak wangi dan kampanye “Parlez-Moi d’Amour milik John Galliano”.
Momsen saat ini adalah wajah dari lini tas tangan Samantha Thavasa. Dia sudah menjalani berbagai pengambilan foto, jumpa pers, dan iklan.
Dia ada di sampil Page Six Magazine saat dia berusia 15 tahun pada 2009. Momsen juga ada di sampul Seventeen pada Februari 2009. Pada Oktober 2010, Momsen memakai sepasang stiletto, stocking setinggi paha, dan sebuahb holster melingkar di kakinya untuk Revolver. Dua bulan kemudian dia ada di sampul majalah Perancis Rock One’s. Momsen ada di sampul majalah FHM edisi Maret 2012 dan FHM memberi Momsen peringkat #29 di edisi Hot 200 pada 2012. Dia juga membuat debut sampul Maxim pada edisi November 2013.
Momsen berkata bahwa “musik adalah dimana saya bisa menjadi diri saya”, mengatakan bahwa “akting itu mudah. Saya sudah melakukannya untuk waktu yang lama dan saya benar-benar mencintainya. Tapi anda memainkan karakter yang malahan bukan diri anda sendiri. Musik lebih pribadi karena anda menulisnya dan anda terlibat dalam setiap langkahnya.” Pada usia 5 tahun, Momsen merekam lagu “Christmas, Why I Can’t I Find You?” untuk soundtrack bagi How the Grinch Stole Christmas. Pada 2002, dia merekam lagu “One Small Voice” dan “Rudolph The Red-Nosed Reindeer” untuk album kompilasi School’s Out! Christmas.
Pada Maret 2009, Momsen mengatakan dalam sebuah wawancara dengan OK! Magazine bahwa bandnya The Pretty Reckless sudah teken kontrak dengan Interscoper Records. Dia memainkan tur pertamanya dengan bandnya membuka untuk The Veronicas di Revenge is Sweeter Tour mereka pada musim semi 2009. Setelah tur, Momsen mulai bekerja dengan gitaris Ben Phillips, yang kemudian bergabung dengan band. Momsen kemudian mengganti mantan rekan bandnya. Dia ikut menulis lagu dengan Phillips; selain vokal utama, Momsen juga memainkan gitar ritem.
Debut album band Light Me Up dirilis pada 30 Agustus 2010 di UK, dimana melakukan debut di nomor 6, juga di nomor 18 di Irlandia. Single pertama “Make Me Wanna Die” dirilis pada 30 Mei 2010, dimana mencapai nomor 16, sedangkan single kedua “Miss Nothing” yang dirilis pada 23 Agustus 2010 mencapai nomor 39. Single ketiga adalah “Just Tonight”.
Sosok televisi Heidi Montag merekam “Blackout”, sebuah lagu yang ditulis oleh Momsen. Menurut Momsen, dia menulis lagu itu saat dia berusia 8 tahun dan merekamnya sebagai sebuah demo dengan seorang produser. Montag merilis lagu itu hanya sebagai single digital, dengan video musik yang disutradarai oleh suaminya Spencer Pratt. Momsen berkomentar tentang rekaman itu: “Saya seperti, oke, bung, anda menyanyikan kata-kata anak berusia 8 tahun, tapi itu keren. Hal ini sangat lucu karena saya tidak menjualnya atau apapun dan saya menerima panggilan ini, ‘Apakah anda menulis sebuah lagu untuk Heidi Montag’? Dan saya seperti, “Apa?’”. Lagu ini kemudian dimasukkan di album studio debut milik Montag Superficial (2010).
Pada 27 Juli 2011, Momsen mengumumkan via Twitter bahwa band akan menjadi band pendukung untuk Evanescence selama musim gugur 2011. Selama 2012, Momsen dan bandnya melakukan tur Amerika Utara; tur penampilan utama kedua, berjudul Medicine Tour, dimulai pada Maret 2012 dan puncaknya dengan jadwal untuk mendukung tur dunia 2012 Marilyn Manson Hey Cruel World… Tour. Momsen juga muncul sebagai vokalis tamu pada lagu pertama dari album 2012 mantan anggota Ministry Paul Barker, Fix This.
Pada 30 November 2012, diumumkan bahwa single keempat milik The Pretty Reckless “Kill Me” akan dirilis pada 11 Desember. Lagu ini adalah lagu terakhir yang ditampilkan di seri terakhir Gossip Girl.
Pada 2014, band merilis album, Going to Hell dan sudah melakukan tur untuk album itu.
Momsen menyebut Kurt Cobain, The Beatles, Led Zeppelin, The Who, Pink Floyd, AC/DC, dan Shirley Manson dari Garbage sebagai beberapa pengaruh pada dirinya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar