Lahir pada 7 April 1974 di Carpi, Italia, adalah
penyanyi, kibordis, produser, bassis dan pelatih vokal asal Italia.
1994 – membentuk band pertamanya Mr. Pig, Michelle
melakukan debut sebagai penyanyi yang menjadi aksi live terkenal di Italia
selama bertahun-tahun, membawakan lagu-lagu dari album Leab Into It-nya Mr.
Big.
1997 – mulai mengajar vokal, di studio miliknya MiLu’s
Rock Lab dan juga di sekolah musik terkenal di Italia sambil membangun metode
vokal miliknya yang kini juga menjadi topik bahasan dari karya pengendalian
suaranya.
1998 – mendapatkan gelar diploma di Vocal Istitute of
Technology (VIT) dan mulai bekerja sebagai penyanyi, komposer dan produser
profesional, baik dalam sesi live dan studio, dengan para artis seperti Reb
Beach, Eric Martin, Gregg Giuffria, Maurizio Solieri, George Lynch, Doug
Aldrich, Ian Paice dan lain-lain.
2002-2003 – ambil bagian in tur dunia-nya Umberto Tozzi
sebagai vokalis latar dan pemain kibord.
Agustus 2003 – dia menjadi anggota penuh dari band metal
Vision Divine dengan siapa dia merilis 3 album kunci: Stream of Consciousness
(2004), DVD Stage of Consciousness (2005), The Perfect Machine (2005) dan The
25th Hour (2007). Dia juga melakukan tur dunia dengan Vision Divine
dan lainnya menjadi band pembuka untuk artis-artis seperti Dream Theater,
Nightwish, Helloween, Children of Bodom dan banyak lagi.
2005 – merilis album solo pertamanya, Strive.
2007 – mulai berkolaborasi dengan band proyek Los Angeles
dan merilis album-album Los Angeles (2007) menampilkan Greg Giffria pada
kibord, dan Neverland (2009) untuk Frontiers Records menampilkan lagu Nowhere
to Hide, digubah oleh Michelle dan George Lynch (Dokken, Lynch Mob).
2008 – membentuk band melodic metal miliknya, Killing
Touch. Dia menulis dan memproduseri semua materi untuk album debut mereka “One
of a Kind” (2009).
2009 – berkolaborasi dalam penulisan lagu dari album solo
pertama Maurizio Solieri, Volume I dan tampil sebagai aksi pembuka dengan
Maurizio Solieri Band untuk konser Italia dari tur Deep Purple dan untuk konser
AC/DC di Udine. Lagu Please Believe In Me pada 2015 menjadi bagian soundtrack
dari filem Italia One More Day oleh sutradara Andrea Preti.
2010 – bergabung dengan band metal Finlandia Thaurorod
untuk tur “the Power of Metal” European Tiur dengan Symphony X dan Nevermore
dan beberapa festival besar Eropa. Dia juga ambil bagian sebagai penyanyi dan
pemain kibord di acara besar di Bologna: The Ultimate World Guitar Exhibition
dengan artis-artis seperti Yngwie Malmsteen, Glenn Hughes, Gregg Bissonette,
Derek Sherinian, Neil Murray dan banyak lagi.
2011 – menjadi penyanyi dari band power metal Italia,
Secret Sphere dan pada 2012 merilis album “Portrait Of A Dying Heart”. Secret
Sphere menampilkan sebuah pertunjukan di Wacken Open Air 2013 dan tiga lagu
mereka dimasukkan dalam DVD resmi Wacken. Pada 2015 Secret Sphere merilis ulang
album klasik mereka “A Time Never Come” yang direkam ulang secara lengkap dan
diaransir dengan lineup saat ini dengan Michelle pada vokal. Juga pada 2011 dia
membentuk bandya sendiri, the Michelle Luppi Band dimana dia menyanyi dan
memainkan bass yang menampilkan tur miliknya yang sukses di seluruh Italia.
2015 – dia bergabung dengan band Whitesnake sebagai
vokalis latar dan pemain kibord untuk “The Purple Tour” yang kini sedang
melakukan tur dunia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar