Lahir dengan nama David Anthony Pirner pada 16 April 1964
di Green Bay, Wisconsin, AS. Dia dikenal sebagai vokalis utama dan frontman
untuk band alternative rock Soul Asylum.
Pada saat dia berusia 17 tahun, Pirner tinggal dan
bekerja di Minneapolis. Dia belajar sendiri untuk memainkan drum. Pada usia 20
tahun, Piner memulai karir bermain drumnya dengan sebuah band punk bernama Loud
Fast Rules sebagai bagian dari kancah Minneapolis, bersama dengan Karl Mueller
(bass) dan Dan Murphy (gitar). Saat Pirner beralih ke menyanyi dan bermain
gitar ritem, Pat Morley bergabung pada drum. Morley kemudian digantikan oleh
Grant Young, dan band merubah nama mereka menjadi Soul Asylum. Setelah
melakukan tur ke AS selama beberapa tahun mereka mengumpulkan penggemar setia,
tapi tidak meraih pendapatan komersil. Pirner pada saat itu adalah penulis lagu
band dan menjadi produser album, Coup De Grace, oleh band metal Minneapolis
Coup de Frace pada 1990.
Band mendapatkan sukses komersil dan pengakuan di MTV dan
VH1 dengan single 1992 “Runaway Train”, diikuti dengan lagu hit lainnya, “Black
Gold”; keduanya dari album Grave Dancers Union. Saat Soul Asylum mulai
terkenal, Pirner menjadi tamu pada album dari genre yang berbeda, seperti
artis-artis seperti Paul Westerberg, Jason Karaban, Mike Watt, The Autumn
Defense dan Victoria Williams. Penampilannya yang tidak biasa dan rambut blonde
dreadlocknya membuat impresi yang tidak terbantahkan oleh penggemar dan
kritikus, membuat Pirner dengan mudah
dikenal dan menggabungkan band dengan kancah grunge.
Pada 1999, Soul Asylum melakukan hiatus setelah membuat
Candy from a Stranger pada 1998, yang terjual dengan jumlah dibawah dari tiga
album yang telah dirilis (setelah Grave Dancer Union dan Let Your Dim Light
Shine (1995), yang menghasilkan hit besar “Misery” dan “Just Like Anyone”).
Setelah 4 tahun, Soul Asylum bereuni dan mulai menulis lagu di studio. Bassis
karl Muller meninggal pada 17 Juni 2005, pada usia 42 tahun karena kanker
esophageal. Sekitar satu tahun setelah kematiannya, Soul Asylum merilis The
Silver Lining di Legacy Recordings, yang didedikasikan untuk Muller. Sekitar
separuh lagu di album itu direkam dengan almarhum bassis itu, seperti “Lately”,
“Slowly Rising” dan “Standing Water”. Hit pertama dari album ini adalah “Stand
Up and Be Strong”. Soul Asylum melakukan tur dengan lineup baru, yang terdiri
dari Pirner pada gitar dan vokal, Dan Murphy pada gitar utama, Michael Bland
pada drum dan Tommy Stinston pasa bass (juga John Fields menggantikan pada bass
dan piano untuk Mueller). Album Soul Asylum terbaru dirilis pada 17 Juli 2012
berjudul Delayed Reaction.
Jaret Gertzen juga menyebut Pirner sebagai “salah satu
penyanyi/penulis lagu terbaik yang datang dari Minnesota sejak Prince”.
Pirner juga menjadi bagian band all-star yang dikumpulkan
untuk soundtrack dari filem tahun 1994 Backbeat. Pirner juga berkontribusi
untuk soundtrack filem 1997 Kevin Smith, Chasing Amy. Lagu “Can’t Even Tell”
ditampilkan di Clerks-nya Smith dan Smith menggunakan “Misery” di sekuelnya,
Clerks II.
Pada 2002 Pirner merilis album solo pertamanya berjudul
Faces & Names di Ultimatum Music. Dia juga berkontribusi vokal tamu pada
algu “Chillout Tent” di rilisan 2006 The Hold Steady, Boys and Girls in
America.
Pirner tinggal di Bywater, New Orleans, Louisiana untuk
sementara waktu dan masih memiliki sebuah rumah dan studio rekaman di New
Orleans.
Dave Pirner muncul pada lagu Whole World Is watching oleh
Within Temptation di rilisan 2014 mereka, Hydra.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar