Laman

Jumat, 09 September 2016

TROY SANDERS




Dilahirkan dengan nama Troy Jayson Sanders pada 8 September 1973 di Atlanta, Georgia, AS. 

Sanders bermain pertamakali saat dia memakai bass milik kakaknya dan memutuskan untuk mencobanya, meskipun bass itu untuk tangan kidal, dan dia bukan kidal. Beberapa bulan kemudian, dia berbicara dengan ayahnya untuk membelikannya bass. Dia mulai bermain pertama dengan band-band seperti Four Hour Fogger, Knuckle dan Puaka Balava. Pada 1995 dia bergabung dengan band Grindcore Social Infestation sebagai pemain bass. Bersama Social Infestation dia telah merilis 1 EP dan 2 album penuh. Band belum merilis materi lagi sejak 2000 dan mengambil hiatus panjang atau band sudah dibubarkan.


Pada 2000, dia bertemu dengan Brann Dailor dan Bill Kelliher bersama dengan Brent Hint di sebuah pertunjukan High on Fire dan kemudian membentuk “Mastodon”. Keempatnya memulai sebuah petualangan musik baru dengan penyanyi Eric Saner, melakukan tur ke Amerika Selatan, bekerja selama 40 jam satu minggu dan berkomitmen pada band di waktu utama mereka. Kesuksesan utama band didapat setelah Saner meninggalkan band, mendorong Sanders untuk menjadi ujung tombak tidak hanya sebagai bassis,  tapi juga vokalis, tugas yang dia bagi dengan Hinds.


Pada 2012, dia bergabung dengan supergrup Killer Be Killed, yang dibentuk oleh vokalis The Dillinger Escape Plan Greg Puciato dan frontman Soulfly/mantan Sepultura Max Cavalera. Band ini secara perlahan telah mengerjakan lineup dan materi sebelum mengumumkan namanya pada Oktober 2013, bersamaan dengan penandatanganan kontrak dengan Nuclear Blast Records. Pada 13 Mei 2014 adalah perilisan album debut self-titled mereka.


Pada 2016, Sanders membentuk Gone Is Gone, sebuah supergrup juga yang terdiri dari Troy Van Leeuwen, pemain gitar untuk Queens of the Stone Age, Tony Hajjar, drummer untuk At the Drive-In, dan Mike Zarin, seorang multi-instrumentalis yang muncul dengan Van Leeuwen di Descent To the Surface milik Sweethead. Sebuah EP dirilis pada musim panas 2016, dan band mengerjakan sebuah album studio untuk rilisan tahun ini juga.

Sanders menikah dan memiliki dua orang anak, seorang putra dan putri. Sanders memiliki dua orang adik, Kyle dan Darren, yang keduanya terlibat dalam musik. Kyle adalah bassis dari Bloodsimple, dan ada di MonstrO dan supergrup metal. Hellyeah; sedangkan Darren adalah “a one man road crew” dan teknisi bass untuk Mastodon.

Sanders bermain dengan jarinya dan menggunakan pick, dan sering keluar dari bagian gitar dalam Mastodon, dan mengerjakan alur bassnya sendiri. Dia sudah memperlihatkan banyak variasi dari gaya dan teknik permainan, maka dia dikenal sebagai pemain yang sangat fleksibel.

Sanders menampilkan vokal bersih dan kasar dalam Mastodon, dimana dia berbagi tugad vokal utama dengan Brent Hinds. Gaya vokal kasarnya serupa dengan Dave Edwardson dari Neurosis dan Buzz Osborne dari The Melvins, menggunakan growl rendah dan tidak cukup rendah untuk menjadi death grunts. Vokal kasarnya sering diaplikasikan di album-album awal Mastodon Lifesblood dan Remission. Di album-album Mastodon berikutnya, Leviathan hingga The Hunter, Sanders menggunakan jangkauan vokal bersih yang berbeda bersama dengan gaya vokal kasarnya.

Sanders menyebutkan Cliff Burton (Metallica), Gene Simmons (Kiss), dan Phil Lynott (Thin Lizzy) sebagai pengaruh besar dalam permainan bassnya. Dia juga menyatakan dalam wawancara bahwa album-album favoritnya adalah Business As Usual milik Men At Work, Times of Grace milik Neurosis, dan Anniversary – 10 Years of Hits milik George Jones. Selain daftar itu, dalam sebuah wawancara 2005, dia juga menyebut Through Silver in Blood oleh Neurosis, Sailing the Seas of Cheese oleh Primus, Stoner Witch milik Melvins, Ride the Lightning milik Metallica, dan White Pony oleh Deftones sebagai beberapa favoritnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...