Laman

Kamis, 29 September 2016

NICK ST. NICHOLAS




Dilahirkan dengan nama Klaus Karl Kassbaum di Pion, Jerman pada 28 September 1943. Dia terkenal sebagai pemain bass dari band Steppenwolf dari 1968 hingga 1970, dan kemudian lagi dari 1976 hingga 1980.

Setelah PD II, keluarganya pindah ke Toronto dan menjadi warga negara Kanada. Adik perempuannya Maren ikut Canadian Ballet Company & Conservatory of Music sebagai pianis. Dia juga punya seorang adik laki-laki, Gary yang ikut dengan armada niaga.

Nick menghabiskan beberapa periode sebagai bassis dengan the Epics, kemudian Shirley Matthews dan the Big Town Boys sebelum ikut sejumlah musisi yang menjadi the Mynah Birds, berisi penyanyi Rick James dan Jimmy Livingston. Di 1965, dia menggantikan Bruce Palmer sebagai bassis dengan Jack London and the Sparrows, dan bermain pada sebagian besar trek pada LP satu-satunya mereka, yang dirilis pada 1965. Pada rentang tahun berikutnya, grup ini kehilangan Jack London dan menjadi the Sparrows. Nick kemudian menambah frontman kelahiran Jerman John Kay dan menjadi The Sparrow, dan pindah ke selatan New York, kemudian Nick mengajak mereka tanpa henti ke California.


Pada 1967, The Sparrow bubar dan Nick ikut grup asal Los Angeles bernama The Hardtimes, yang kemudian berubah menjadi T.I.M.E., yang merupakan kepanjangan dari Trust in Men Everywhere. Setelah 2 album, Nick meninggalkan T.I.M.E. dan ikut mantan rekan sebandnya Sparrow (vokalis/gitaris John Kay, drumer Jerry Edmonton dan organis Goldy McJohn), dengan menggantikan bassis orisinil Rushton Moreve di Steppenwolf di puncak ketenaran band.

Setelah tur kedua Nick dengan Steppenwolf berakhir, dia membentuk sebuah band bernama "Starwolf" di 1980 dengan kibordis Steve Stewart. Stewart pergi di akhir 1980-an untuk digantikan dengan Randy Carr di waktu yang sama gitaris Dave Olsen ikut band. Pada saat ini, "Starwolf" menjadi "Lonewolf". Di 1988, Kurt Griffey ditambahkan sebagai gitaris kedua dan Chris Sweeney ikut sebagai dramer band. Setelah "Lonewolf" menjadi "The Wolf", Sweeney digantikan oleh Ronnie Carson dan Olsen dipecat, yang membuat band bubar di 1989. Pada awal 1990-an, Nick membentuk "Lonewolf" baru dengan Griffey, penyanyi Richard Ward, dan dramer Daryl Johnson, yang bermain di tempat reli sepeda dan klub-klub. Di 1997, band bubar saat Nick meluncurkan supergrup World Classic Rockers, membawa Griffey dengannya ke dalam band baru bersama dengan mantan rekan seband Steppenwolf Michael Monarch. Nick mempunyai 2 orang putra, Jesse dan Devin.

World Classic Rockers adalah sebuah supergrup yang dibentuk pada 1997. Anggotanya terdiri dari mantan anggota Steppenwolf, Santana, Toto, Journey, Lynyrd Skynyrd, Boston dan lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...