Dilahirkan dengan nama lengkap Thomas Eugene Stinson pada
6 Oktober 1966 di Minneapolis, Minnesota, AS.
Setelah mulai belajar bass pada usia 11 tahun, Stinson
mulai memainkan dan meng-cover lagu-lagu dengan kakaknya, Bob Stinson, dan
drummer Chris Mars dibawah nama “Dogbreath” tanpa seorang penyanyi. Setelah
merekrut penyanyi Paul Westerberg, Dogbreath merubah nama mereka menjadi The
Impediments dan memainkan penampilan mabuk, tanpa Tommy, di sebuah pagelaran di
aula gereja pada Juni 1980. Setelah dikeluarkan dari gedung karena tingkah laku
yang tidak layak, mereka merubah nama mereka menjadi The Replacements.
Setelah teken kontrak dengan Twin/Tone Records, oleh
pemilik label Peter Jesperson yang juga menjadi manajer grup, mereka merilis
album debut debut mereka, Sorry Ma, Forgot to Take Out the Trash, pada 1981
dengan sebuah EP, Stink pada 1982. Kemuan The Replacements merilis album-album:
Hootenanny (1983), Let It Be (1984), Pleased to Meet Me (1987), Don’t Tell a
Soul (1989) dan All Shook Down (1990).
Drummer Steve Foley dikrekrut sebagai pengganti Mars pada
1990, dan band melakukan tur perpisahan panjang yang berakhir pada musim panas
1991. Pada 4 Juli 1991, band secara resmi bubar menyusul penampilan Taste of
Chicago di Grant Park, dirujuk oleh para penggemar sebagai “It Ain’t Over ‘Til
the Fat Roadie Plays” karena masing-masing anggota menghilang selama
pertunjukan, masing-masing roadie mereka mengambil tempat mereka. Perunjukan
ini disiarkan oleh stasiun radio Chicago WXRT.
Dengan sebuah nama yang dipilih dari sebuah kontes yang
dipandu oleh stasiun radio New York WDRE, Stinson, pada gitar dan vokal utama,
membentuk grup pertama setelah The Replacements, Bash & Pop pada 1992
dengan drummer Steve Foley yang ditambahkan dalam grup, juga mantan The
Replacements, bersama dengan kakaknya Kevin pada bass dan gitaris Steve
Brantseg. Kabar yang tersiar bahwa Bash & Pop adalah sebuah band hanya
dengan Stinson yang merekam album, Friday Night Is Killing Me, sebagian besar
oleh dirinya sendiri bersama dengan sejumlah musisi tamu. Steve, Kevin dan
Brantseg semua berkontribusi pada album, Friday Night Is Killing Me, bersama
dengan anggota Tom Petty and the Heartbreakers Benmont Tench dan Mike Campbell,
Jeff Trott dari Wire Train juga musisi lain Greg Leisz, Brian McCloud, Phil
Jones dan Tommy Steel dengan album yang dirilis pada Januari 1993, melalui
Sire/Reprise Reprise, yang mendapatkan tanggapan beragam.
Tur untuk mendukung menyusul bersama dengan rekaman lagu
“Making Me Sick” yang dimasukkan pada soundtrack, dirilis pada 1994, untuk film
Clerks naum grup ini dibubarkan kemudian pada 1994.
Menyusul pembubaran grup Bash & Pop, Stinson
membentuk Perfect dengan gitaris grup Marc Solomon, bassis Robert Cooper juga
drummer Gersh. Setelah memainkan sejumlah pertunjukan, mereka kemudian teken
kontrak dengan Medium Cool Records oleh pimpinan label Peter Jesperson, yang
juga menjadi manajer terdahulu dari The Replacements, mereka mulai merekam
sebuah EP debut.
EP When Squirrels Play Chicken, diproduseri oleh Don
Smith, dirilis pada 1996 yang mendapatkan tanggapan positif.
Pada 1997 grup masuk ke studio dengan produser Jim
Dickinson untuk memproduseri album debut mereka, sementara diberi judul Seven
Days a Week. Stinson kini sudah beralih pada bass menggantikan Cooper yang
pergi, dan menambahkan Dave Phillips pada gitar. Meskipun menyelesaikan album,
album disimpan oleh Regency Pictures, yang mengambil alih distributor Medium
Cool, Restless Records, yang membuat grup ini akhirnya dibubarkan pada 1998.
Albumnya sendiri bocor ke internet melalui salinan yang dikirimkan ke label
rekaman, namun versi dari remix dan baru dari Seven Days a Week, diberi judul
ulang Once, Twice, Threee Times a Maybe, dirilis oleh Rykodisc pada 2004,
dimana, seperti EP mereka, disambut dengan baik.
Juga pada 1998, Stinson bergabung dengan Guns N’ Roses,
dan menjadi pemain bass mereka. Permainan bassnya tampil pada lagu “Oh My God”,
ditampilkan pada soundtrack film End of Days, juga album mereka yang lama
tertunda Chinese Democracy yang akhirnya dirilis pada 2008.
Tommy merilis album solo debutnya, Village Gorilla Head
pada 2004 dan kemudian bergabung dengan Soul Asylum untuk melengkapi album
mereka The Silver Lining, dan menjadi band itu untuk tur album itu pada 2006
sebelum bergabung dengan mereka sebagai anggota permanen hingga 2011 setelah
merilis Delayed Reaction dan digantikan oleh Winston Roye. Dia merilis album
solo keduanya, yang mendapatkan kritikan bagus, One Man Mutiny, di label miliknya
Done To Death Music pada 2011.
Selama tur dunia Chinese Democracy, Tommy memainkan
beberapa lagu punk selama bagian solonya, seperti Sonic Reducer oleh The Dead
Boys, dan My Generation oleh The Who, juga lagu miliknya “Motivation”dari album
Village Gorilla Head miliknya.
Pada Desember 2005, dia melakukan reuni dengan rekan band
Replacements yang masih hidup Paul Westerberg dan drummer asli Chris Mars untuk
merekam dua lagu baru untuk album greatest hits. Stinson lebih jah
berkolaborasi dengan Westerberg pada soundtrack untuk film rilisan Sony, Open
Season, merekam trek bass untuk ‘Love
You in the Fall’ dan ‘Right to Arm Bears’.
Pada 20 September 2012, Stinson dan Westerberg masuk
Flowers Studio di Minneapolis untuk merekam “Busted Up” oleh Slim Dunlap untuk
memulai seri vinyl Songs for Slim, yang diciptakan oleh Peter Jesperson untuk
menggalang dana untuk Dunlap setelah dia menderita stroke berat pada Februari
2012. Mereka sangat gembira saat mereka selesai merekam tiga lagu cover lagi,
bersama dengan versi milik Chris Mars dari “Radio Hook Word Hit” milik Slim
yang dibuat untuk EP Songs for Slim, rilisan pertama dari band yang berisi
musik rekaman baru sejak “All Shook Down”. Lelang eBay berikutnya dari 10”
veris dari EP edisi khusus, terbatas hanya 250, mengumpulkan $106.000 untuk
perawatan Slim.
Tommy juga ikut rekaman dengan artis-artis seperti; Puff
Daddy, MOTH, BT, Bobot Adrenaline dan Old 97’s.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar