Laman

Selasa, 21 November 2017

RONNIE ROMERO



Dilahirkan dengan nama Ronald Romero pada 20 November 1981 di Santiago, Chile adalah seorang penyanyi, penulis lagu dan musisi berkebangsaan Chile, dikenal sebagai penyanyi utama dari Lords of Black dan Rainbow.

Romero mengawali karirnya dengan menjadi penyanyi di Santelmo (2010-2011), Jose Rubio’s Nova Era (2011-2013) dengan sebuah album Nova Era (2012), Aria Inferno (2012-2013) dan Voces Del Rock (2013-2014).


Lords of Black adalah sebuah band beraliran power metal yang dibentuk di Madrid, Spanyol pada 2014. Tony Hernando, yang merupakan seorang gitaris rock, seorang artis solo dan produser dari grup Saratoga antara 2007 dan 2013, membentuk Lords of Black dengan Ronnie Romero, dengan sebuah pendekatan internasional dan gelombang bergaya metal modern tapi memiliki masa klasik, progresif dan melodik.

Lords of Black sudah merilis album-album: Lords of Black (2014) dan II (2016). Kedua album ini diproduseri oleh gitaris Tony Herando dan Roland Grapow (Masterplan, Helloween).


Pada 2015, Ritchie Blackmore mengumumkan kembalinya dia ke dunia musik Rock dengan sebuah formasi baru dari Rainbow dengan Ronnie Romero sebagai penyanyi. Selain Romero, Rainbow formasi baru ini menampilkan kibordis Jens Johansson (Stratovarius), bassis Bob Nouveau dan drummer David Keith, keduanya dari Blackmore’s Night.

Formasi ini sudah menghasilkan album-album live: Memories in Rock-Live in Germany (2016) dan Live in Birmingham 2016 (2017).


Pada 2016, Romero menjadi penyanyi dari Allegiance of Rock, sebuah kolaborasi all-star yang terdiri dari gitaris Gus G (Firewind), bassis John Leven (Europe) dan drummer Anders Johansson (ex-HammerFall, ex-Yngwie Malmsteen).

Pada 2017, Romero meluncurkan proyek bernama The Ferrymen. The Ferrymen menampilkan Romero sebagai penyanyi, gitaris Primal Fear Magnus Karlsson dan drummer Mike Terrana (Tarja, ex-Rage, ex-Axel Rudi Pell, ex-Yngwie Malmsteen, dll). The Ferrymen meluncurkan album debut mereka pada 2 Juni 2017 melalui Frontiers Music Srl.


Di tahun 2017, Romero juga menjadi penyanyi utama dari Walter GIardino Temple, sebuah band heavy metal dari Argentina.

Romero sudah menjadi penyanyi tamu di beberapa band antara lain: Alborea (2015), FB1964 (2017), Legado De Una Tragedia (2014 dan 2016), dan Sacramento (2014).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...