Laman

Sabtu, 09 September 2017

HH5H



Nama panjangnya Hubert Henry Limahelu yg lahir di kota Surabaya pada tanggal 8 September 1968. Dulunya sekolah di SD St. Aloysius, lalu SMP di Kepanjen I dan SMA di Sasana Bhakti Surabaya semuanya. Setelah itu Henry melanjutkan kuliah di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Pada 1989, Henry sempat ikut sekolah musik di YASMI School Music Surabaya. Musisi yang diidolakan Henry adalah John Paul Jones (Bassisnya Led Zeppelin), Geddy Lee (Bassisnya Rush) dan Jimi Hendrix. Dan band-band yg menjadi favoritnya Henry antara lain Rolling Stones, Deep Purple dan Red Hot Chili Peppers.

Pada 1991, Henry mengajak temannya yg dulu pernah satu band yaitu J.P. Ivan, Pat Agusty dan Inno Daon membentuk band beraliran Hard Rock/Heavy Metal yang dinamakan Lost Angels. Setahun kemudian Inno Daon keluar digantikan oleh Roy. Lost Angels sering ikut festival-festival musik Rock di Surabaya dan yang paling bersejarah bagi mereka yaitu saat mengikuti Festival Rock Indonesia yg digelar oleh Log Zhelebour di Jogja tahun 1993 dan saat itu Andromedha yg menjadi juaranya. Lost Angels masuk 10 besar dan malahan menjadi favoritnya Log Zhelebour hingga mereka berhasil masuk dapur rekaman dan lagu "No More" berhasil masuk dalam album kompilasi Festival Rock Indonesia VII.


Nama Lost Angels berubah menjadi Boomerang di tahun 1994 dan setahun kemudian Pet Agusty keluar karena sudah tidak cocok dgn pemahaman konsep musik Boomerang hingga posisinya digantikan oleh Farid. Dan disinilah kepopuleran Boomerang dimulai dibawah naungan Log Zhelebour. Dan puncak kesuksesannya terjadi di tahun 2000 saat merilis album Gadis X'travaganza yg sangat laku keras dan bersamaan dgn album Jamrud yg berjudul Ningrat yang sama-sama laku keras dan membuat Log Zhelebour semakin terkenal dan sukses besar dari 2 band didikannya tersebut.


Tapi sayangnya kepopuleran Boomerang membuat Henry lupa diri hingga dia ditangkap polisi saat digrebek di salah satu rumah kos dengan menyimpan "barang terlarang". Keluar dari sel, Henry melanjutkan lagi karirnya bersama Boomerang. Namun kemerosotan karir Boomerang dimulai saat J.P. Ivan memutuskan keluar di tahun 2005 dan disusul juga oleh Roy di tahun 2010 yang akhirnya membentuk proyek baru yg bernama Jecovox dan RI-1 bersama J.P. Ivan. Henry ternyata punya proyek sampingan juga yaitu jadi produser bagi artis pendatang baru.


Banyak sekali lagu-lagu Boomerang yang terkenal di Indonesia ini, antara lain : "Kasih", "Generasiku", "O ya", "Bawalah Aku", "Kisah", "Neraka Jahanam", "Pelangi", "Tragedi", "Bungaku" dll. Para penggemar musik Boomerang yang dijuluki Boomers cukup banyak di Indonesia ini dan jumlah Boomers mania sebenarnya bisa bertambah banyak jika Roy dan Ivan tidak keluar dari Boomerang. Sekarang Henry merangkap bassis sekaligus vokalis di Boomerang. Boomerang adalah salah satu band Rock Indonesia yang tetap eksis di dunia musik Rock yang dianggap kecil bayarannya dan tidak terpengaruh dengan musik-musik pop yang booming di Indonesia di jaman sekarang ini yang bisa membuat orang mendadak kaya dengan uang yang melimpah ruah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...